CARITAU MAKASSAR – Warga Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) dihebohkan dengan penemuan tujuh janin di sebuah kamar kos-kosan, Selasa (7/6/2022).
Pasalnya, di dalam kamar kos itu terdapat tujuh janin yang sudah membusuk. Di mana, pemilik kamar tersebut merupakan seorang wanita yang berprofesi sebagai mahasiswi di salah satu kampus kesehatan di Kota Makassar.
Baca Juga: Tersangka Kasus Aborsi Bertambah Dua, Menjadi Sembilan Orang
Penemuan janin itu berawal saat pemilik kos-kosan di wilayah Biringkanaya, Makassar inisial NA mencium bau tak sedap dari salah satu kamar pada Minggu (5/6/2022) lalu
Ia pun terpaksa masuk menggunakan kunci cadangan lantaran penghuni kamar kos itu sedang pamit ke luar daerah.
"Akhirnya pemilik tempat itu masuk, karena sudah mulai bau. Akhirnya ditemukan lah tumpukan kardus itu, tempat-tempat yang ditempati menyimpan itu tupperware, di situlah ditemukan (janin)," kata Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, AKBP Reonald.
Meskipun begitu, saat ini polisi masih menyelidiki penemuan tujuh janin yang sudah membusuk tersebut.
Terkait dengan praktik aborsi sendiri, kata Roenald, warga sekitar tak pernah menaruh curiga mengenai gerak-gerik penghuni kosan tersebut.
Pasalnya, warga juga tidak pernah melihat penghuni kos tersebut membawa seseorang ke kamarnya.
"Jadi kemungkinan bukan di situ (kamar kos) praktiknya, tapi dibawa ke situ (janinnya)," tandasnya.
Saat ini polisi tengah memburu pelaku yang diduga menyimpan tujuh janin yang sudah membusuk tersebut. (KEK)
Baca Juga: Berkas Perkara Aborsi Tujuh Janin di Makassar Belum P-21, Ini Penyebabnya
warga makassar temukan tujuh janin membusuk disimpan dalam kotak di kamar kos aborsi kriminalitas
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...