CARITAU JAKARTA - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) meminta jajaran ditingkat provinsi, kota dan kabupaten untuk siap siaga melakukan pengawasan melekat dalam menyambut proses tahapan kegiatan Pilkada Serentak 2024.
Pada Rabu (20/3/2024) Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) baru saja resmi mengumumkan hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara dari Pilpres dan Pileg 2024.
Adapun dalam kegiatan tersebut, Bawaslu tengah mempersiapkan data bukti dokumen kegiatan pengawasan pemilu, sebagai dampak masih banyaknya peserta yang merasa keberatan terkait hasil Pemilu 2024 yang ditetapkan KPU RI.
Anggota Bawaslu RI, Herwyn JH Malonda mengatakan, persiapan dilakukan untuk menyelesaikan tahapan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).
Oleh karena itu, menurutnya, seluruh jajaran harus siap siaga untuk menyelesaikan kerja-kerja pengawasan meski harus terbagi dua konsentrasi yakni menyiapkan dokumen Laporan Hasil Kegiatan Pengawasan (LHKP) dan tahapan Pilkada serentak 2024.
"Kerja-kerja kita terbagi dua, menyelesaikan proses Pemilu 2024 di MK, tapi di sisi lain saat bulan Mei, sudah berjalan verifikasi faktual untuk calon kepala daerah," kata Herwyn, dikutip Kamis (21/3/2024).
Sementara itu, dirinya meminta jajaran Bawaslu di daerah agar dapat memastikan kegiatan pengawasan terhadap kedua proses itu segera berjalan dengan lancar.
Disisi lain, Herwyn juga telah resmi menginstruksikan kepada jajaran Bawaslu daerah, agar membangun komunikasi secara intens dengan Bawaslu RI agar Bawaslu dapat membantu memberikan arahan.
Selain itu, dirinya menuturkan, pihaknya menginstruksikan jajaran Bawaslu di daerah agar dapat membantu kerja-kerja lain, yakni untuk merumuskan format rekrutmen model pengawas ad hoc dalam pemilihan serentak.
Hal itu dilakukan, lanjut Herwyn, untuk membantu percepatan mengenai kerja-kerja pengawasan dalam menyambut Pilkada serentak 2024 yang akan dimulai pada Agustus mendatang.
"Coba bayangkan, bapak/ibu sekalian belum selesai tahapan pemilu, sudah harus melakukan pengawasan pemilihan. Tapi bapak/ibu harus siap," tandas Herwyn. (GIB/DID)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...