CARITAU JAKARTA - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil merespons sinyal yang disampaikan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjend) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto yang telah menyebut dirinya cocok untuk dampingi Ganjar Pranowo pada kontestasi Pemilu 2024.
Adapun kode terhadap Ridwan Kamil itu disampaikan oleh Hasto dalam sebuah pantun saat menghadiri kegiatan groundbreaking yang digelar di Monumen Plaza Bung Karno,Taman Saparua, Bandung, Jawa Barat.
Baca Juga: Sudah Lewat Jam, Polisi Bubarkan Massa Pendungkung Hak Angket di DPR
Pria yang akrab disapa kang Emil itu menganggap pantun yang telah disampaikan Hasto merupakan sebuah doa bagi dirinya dan seluruh masyarakat Indonesia.
Selain itu, Kang Emil menuturkan bahwa pantun adalah bagian representasi budaya Indonesia yang sejatinya harus tetap dilestarikan.
Emil juga menganggap, bahwa pantun merupakan sebuah pernyataan yang wajar dilontarkan ketika saling menyambut pertemuan antara tamu dan tuan rumah.
Tak lupa, Kang Emil pun juga menyampaikan terimakasih kepada Hasto dan PDIP yang telah menyebut dirinya sebagai sosok yang masuk kandidat bursa Cawapres dampingi Ganjar Pranowo di kontestasi Pemilu 2024.
"Budaya pantun adalah budaya Indonesia. Bung Karno kan menceritakan di Trisakti-nya. Budaya yang berkepribadian dan itu memang adab dari tamu dan adab dari tuan rumah, saling mendoakan, mengapresiasi," kata Ridwan Kamil usai Groundbreaking Monumen Plaza Soekarno di Taman Saparua Bandung, Rabu (28/6/2023).
Selain mengucapkan terimakasih, dirinya pun tak luput membalas pantun yang dilontarkan Hasto sambil sesekali mengumbar senyum di depan para tamu undangan.
"Burung Cendrawasih, burung bango indah warnanya. Terimakasih Mas Hasto atas pantun-pantunnya," singkat Kang Emil.
Kendati demikian, saat ditanya perihal kesiapan dirinya untuk maju menjadi Bacawapres, sosok mantan Wali Kota Bandung itu tak menanggapi lebih jauh melakinkan menyebut bahwa pantun yang disampaikan Hasto merupakan doa.
Ia juga menyebut bahwa sebagai kader Partai Golkar dirinya akan tetap fokus terlebih dahulu terhadap apa yang sudah ditugaskan oleh partai yang memiliki logo pohon beringin tersebut.
"Itu doa. Jadi kalau doa tentu kita aminkan saja walaupun sebagai seorang yang taat pada aturan hidup, saya taat pada apa yang sedang digariskan oleh Partai Golkar. Sehingga apa pun takdirnya mudah-mudahan doakan yang terbaik untuk semuanya," tandas kang Emil. (GIB/DID)
Baca Juga: KPU Limpahkan Kasus Tujuh PPLN Kuala Lumpur ke DKPP
kode keras ridwan kamil kang emil cawapres ganjar pranowo sekjen pdip hasto kristiyanto pemilu 2024
165dmg
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...