CARITAU JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid membeberkan perihal agenda pertemuan antara Wakil Presiden Ma'ruf Amien dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Adapun pertemuan tersebut telah diselenggadakan pada Senin (15/5/2023).
Dalam keteranganya, Jazilul mengungkapkan, bahwa kegiatan tersebut merupakan agenda silaturahmi antara Cak Imin dan Ma'ruf Amien.
Baca Juga: Cak Imin Sebut Pertemuan Paloh dan Jokowi Tak Koordinasi Partai Koalisi
Dirinya menerangkan, dalam agenda silaturahmi itu, Cak Imin selaku Ketum PKB meminta saran dan masukan dari Kyai Ma'ruf Amien selaku tokoh bangsa, mengenai langkah strategi politik dalam menghadapi kontestasi Pilpres 2023.
Menurut Jazilul, saran dan masukan dari Maruf Amien merupakan hal yang sangat penting bagi Cak Imin dalam hal mengambil keputusan soal langkah PKB menghadapi tantangan Pilpres 2024.
"Tentu nasihat-nasihat dari Kyai Ma'ruf sangat diperlukan untuk langkah ke depan Gus Imin atau Muhaimin terutama dalam hadapi Pilpres 2024 mendatang," kata Jazilul kepada wartawan, Senin (15/5/2023).
Selain itu, dirinya menjelaskan, bahwa langkah silaturahim Cak Imin ke kediaman Maruf Amien merupakan serangkaian agenda lanjutan yang sudah dijalani rutin dalam rangka membangun komunikasi terhadap tokoh-tokoh bangsa.
"Ini meruoakan silaturahim halal bi halal dan juga lanjutan silaturahim yang telah dilakukan Gus Muhaimin setelah sebelumnya berkunjung ke Bapak Jusuf Kalla dan juga Bapak Hamzah Haz bertemu juga dengan Prabowo, Pak Airlangga," ungkap Jazilul.
Jazilul menambahkan, dalam pertemuan yang telah usai dilakukan, Muhaimin akan meminta nasihat dari Kyai Maruf Amien lantaran sosoknya telah memiliki pengalaman sejarah yang cukup panjang dengan PKB sebagai tokoh sentral yang juga berperan melahirkan PKB menjadi partai politik nasional.
"Tentu Kyai Maruf dengan sejarah panjang dengan PKB. Karena Kyai Ma'ruf merupakan salah satu tokoh sentral dalam proses lahirnya PKB. Selain itu, Kyai Maruf juga merupakan mantan Rais Am atau pimpinan tertinggi PBNU," tandas Jazilul. (GIB/DID)
Baca Juga: Connie Bakrie Sebut Skenario Prabowo Hanya 2 Tahun Jika Jadi Presiden, TKN: Itu Hoaks dan Fitnah!
pkb cak imin muhaimin iskandar silaturahmi politik wapres ma'ruf amin pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...