CARITAU JAKARTA – Direktur Penyidikan (Dirdik) Jampidsus Kejaksaan Agung (Kejagung) RI, Kuntadi menuturkan alasan pihaknya memanggil Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo), Johnny G. Plate dalam perkara dugaan korupsi penyedia infrastruktur BTS 4G.
"Mengapa beliau kita panggil sebagai saksi, karena kapasitas beliau selaku Menkominfo untuk mengetahui sejauh mana pengawasan dan pengendalian kegiatan BLU yang ada di bawah tanggung jawabnya," kata Kuntadi seusai proses penyidikan Plate di Kejagung RI, Jakarta Selatan, Selasa (14/2/2023).
Baca Juga: Penggunaan Kecerdasan Buatan Akan Diatur Pemerintah, Ini Kata Menkominfo
Selain itu itu, lanjut Kuntadi, pihaknya juga memeriksa fungsi dan tugas Plate selaku pengguna anggaran.
"Tentunya, kita mendalami terkait evaluasi pertanggungjawaban dan perencanaan, mengingat beliau mempunyai kewajiban dan tugas dan mengevaluasi dan penggunaan anggaran di suatu pekerjaan pemerintah," paparnya.
Tak sampai di situ, Kuntadi menyampaikan sudah melakukan penggeledahan di dua tempat yang menjadi mitra dalam proyek pembangunan BTS 4G tersebut.
"Terkait dengan penggeledahan hari ini kita melakukan penggeledahan di dua tempat pertama di kantor Sonitec dan kedua kantor PT. Pradikta Infra Nusantara yang merupakan konsultan dari Bakti Kominfo," sambung dia.
Kuntadi menjelaskan, pemeriksaan terhadap dua konsultan itu dilakukan supaya memudahkan proses penyelidikan.
Diberitakan sebelumnya, Kejagung RI telah memeriksa Menkominfo Johnny G Plate sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi pembangunan BTS 4G.
Sekjend Partai NasDem itu diperiksa selama sembilan jam sebagai saksi, terhitung sejak pukul 09.00 sampai jam 18.00 WIB.
"Sebagai warga negara Indonesia dan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia saya sangat menghormati proses hukum yang sedang berjalan dan dilakukan Kejaksaan Agung," terang dia. (RMA)
Baca Juga: TikTok Shop Beroperasi Lagi, Menkominfo Minta Jangan Banyak Barang Impor
ini alasan kejagung periksa menkominfo johnny g plate menkominfo korupsi bts bakti kominfo
Viral! Video Oknum Relawan Paslon Kotabaru 02 H Fa...
Cara Upgrade Skill Gaming dengan Samsung Galaxy A1...
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...