CARITAU MAKASSAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar mencatat hanya 61 bakal calon legislatif (Bacaleg) yang memenuhi syarat dari hasil verifikasi administrasi (Vermin). Sisanya, 768 bacaleg belum memenuhi syarat (BMS).
Untuk diketahui, vermin menjadi tahapan ketiga pencalonan anggota DPRD Kabupaten/Kota itu sudah dimulai sejak 15 Mei 2023 lalu dan berakhir 23 Juni 2023.
Baca Juga: Gagal Lolos Senayan, PPP Didesak Gelar Munaslub
KPU Kota Makassar sendiri merampungkan vermin kepada 829 bacaleg dari 17 parpol (minus Partai Garuda) sehari lebih cepat Adapun hasilnya, 92,65 persen bakal calon anggota DPRD Kota Makassar bermasalah.
“Sebanyak 768 bacaleg kita nyatakan Belum Memenuhi Syarat. Status ini disebabkan karena adanya dokumen yang kebenarannya belum sah, sesuai yang diatur regulasi,” kata Anggota KPU Kota Makassar, Gunawan Mashar, Jum'at (23/6/2023) kemarin.
Kata dia, dari 768 bacaleg yang dinyatakan BMS, terdapat 23 kasus ganda, baik internal maupun eksternal.
“Ganda internal itu seorang bacaleg dari Parpol A, diajukan ke DPRD Kota Makassar. Namun, diajukan juga di kabupaten/kota berbeda atau tingkat provinsi dan bahkan RI,” paparnya.
Sedangkan eksternal itu, kata dia, kasus ganda di parpol yang berbeda. Contohnya, seorang bacaleg di parpol A diajukan ke DPRD Kota Makassar.
"Namun juga diajukan oleh parpol B, baik kabupaten/kota, provinsi, dan RI,” lanjutnya.
Olehnya, KPU Makassar pun memberi kesempatan 17 parpol untuk memperbaiki setiap dokumen persyaratan yang belum lengkap Itu sesuai dengan jadwal tahapan selanjutnya yakni Pengajuan Perbaikan Dokumen Persyaratan Bakal Calon.
Tahapan keempat pencalonan anggota DPRD Kabupaten/Kota itu dimulai pada 26 Juni hingga 9 Juli 2023. Adapun KPU Kota Makassar bakal menyerahkan hasil verminnya ke 17 parpol dan Bawaslu pada Sabtu, 24 Juni 2023 hari ini. (KEK)
Baca Juga: Lolos ke Senayan, Verrel Bramasta Siap Terima Kritik dan Tinggalkan Hidup Mewah
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...