CARITAU MAKASSAR - Kepala Bea Cukai Makassar, Andhi Pramono menjadi sorotan di media sosial (Medsos) Twitter yang kekayaannya mencapai Rp13,7 miliar.
Di media sosial juga memperlihatkan sebuah rumah mewah yang berada di kawasan Cibubur yang disinyalir merupakan milik Kepala Bea Cukai Makassar, Andhi Pramono.
Baca Juga: Dugaan Korupsi Fasilitas Kredit LPEI Ditafsir Rugikan Negara Rp2,5 Triliun
"Iya sudah dipanggil ke pusat untuk melakukan klarifikasi," ungkap Kepala Bea Cukai Sulbagsel, Nugroho kepada awak media, Rabu (8/3/2023).
Meskipun begitu, kata dia, Andhi Pramono selama bertugas di Makassar sebagai Kepala Bea Cukai Makassar kinerjanya sangat bagus.
Namun, dirinya mengaku masih menunggu hasil klarifikasi tersebut.
"Hasilnya ada di pusat bukan di kanwil. Kinerja Andhi ini sangat baik," jelasnya.
Baca juga: Anak Kepala Bea Cukai Makassar Tengah Party, Netizen Soroti Gaya Mewahnya
Sementara terkait anak Andhi Pramono yang dalam postingan media sosial yang menyoroti gaya hidup anaknya.
Bahkan, dia sempat beli baju seharga Rp22 juta dan sebuah celana panjang seharga Rp1 juta, kata Nugroho merupakan seorang selebritis Instagram (selebgram).
"Anaknya memang selebgram yang dapat uang dari endorse produk," tandasnya. (KEK)
Baca Juga: Menkeu : Bayar Pajak Seharusnya Semudah Beli Pulsa
kepala bea cukai makassar kemenkeu harta andhi pramono 13 7 miliar andhi pramono
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024