CARITAU MALANG - Gilang Widya Pramana atau yang dikenal dengan Juragan 99 menyampaikaan permintaan maafnya atas tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang yang menewaskan ratusan orang tersebut.
Hal ini disampaikan presiden Arema FC ini melalui instagram stories-nya pada Minggu (2/10/2022).
Baca Juga: Jelang Peringatan Satu Tahun Tragedi Kanjuruhan, Begini Saran KPAI ke Pemerintah Hingga PSSI
"Sebagai Presiden Arema fc, saya meminta maaf yang tulus kepada seluruh warga Malang Raya yang terdampak atas kejadian ini," tulis Gilang Juragan 99.
"Saya mengutuk keras kerusuhan di stadion Kanjuruhan yang mengakibatkan seratusan lebih korban jiwa," tambah pria yang akrab disapa Gilang ini.
Gilang menambahkan, ia turut merasakan duka mendalam untuk para Aremania dan Aremanita yang menjadi korban dalam musibah naas ini. Tak lupa ia juga mendoakan seluruh keluarga korban bisa di diberi ketabahan.
Sementara itu, kini pihaknya sedang berkoordinasi dengan pusat layanan kesehatan untuk mengurus para koran agar mendata patokan perawatan yang maksimal.
"Saat ini manajemen Arema FC terus berkoordinasi dengan pusat layanan kesehatan untuk mengurus korban," imbuh Gilang.
Menyikapi kejadian ini, Gilang berjanji bahwa dirinya bersama manajemen Arema FC akan menangani seluruh biaya pengobatan korban yang terluka.
"Kami minta agar diberikan pelayanan maksimal dalam penanganan korban luka-luka. Kami juga minta agar pusat pelayanan kesehatan menyampaikan pembiayaannya kepada manajemen Arema FC," ucap Gilang.
Seperti diketahui, Gilang Juragan 99 sejak Juni 2021 lalu ditunjuk menjadi presiden klub Arema FC. (RIO)
Baca Juga: Aremania Tuntut Penuntasan Tragedi Kanjuruhan
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024