CARITAU JAKARTA - KPU menepis tudingan dari pakar telematika Roy Suryo yang menyebut Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka menggunakan alat bantu contekan dalam debat Cawapres yang digelar pada Jumat (23/12/2023).
Ketua KPU Hasyim Asy'ari menegaskan, tidak ada perlakuan spesial kepada siapapun sosok Cawapres dalam debat tersebut.
Ia menilai, tudingan yang disampaikan oleh Roy Suryo dalam cuitan di akun pribadinya di media sosial X (Twiter) merupakan tudingan tak berdasar dan tidaklah objektif.
Atas dasar itu, Hasyim menyebut bahwa pernyataan Roy Suryo tidak benar dan merupakan fitnah yang membuat KPU dan Gibran merasa dirugikan. "Roy suryo memang tukang fitnah," tegas Hasyim kepada wartawan Senin (25/12/2023).
Disisi lain, Hasyim menegaskan, bahwa sebagai lembaga yang telah diberikan amanah dalam penyelenggaran pemilu 2024, pihaknya siap untuk bertanggung jawab atas tudingan yang disampaikan Roy Suryo.
"Saya sebagai penyelenggara juga tahu dan siap tanggung jawab," ungkapnya.
Menurutnya, pernyataan yang disampaikan seluruh pasangan calon (paslon) dalam debat merupakan hasil dari buah pemikiran dan wawasan bukan setingan ataupun bantuan dari pihak luar.
Dirinya menambahkan, pihaknya menjamin bahwa tiga alat bantu microfon yang dikenakan kandidat Cawapres baik Gibran, Mahfud Md dan Cak Imin sudah sesuai dengan standar aturan dan bukan dipakai untuk contekan dari pihak luar.
"Debat spontan, jadi gak mungkin di dekte, dengerin bisikan atau baca contekan," tandas dia.
Diketahui dalam cuitanya, Roy Suryo menyoroti langkah KPU RI yang memberikan tiga alat bantu suara (microfon) kepada Gibran yang diduga sebagai alat bantu untuk mendengar suara dari pihak lain diluar area debat.
Dalam cuitan itu, Roy Suryo menuding terdapat perlakuan yang berbeda antara Gibran, Mahfud Md dan Cak Imin lantaran kedua calon itu tidak menggunakan alat bantu yang sama persis dengan putra sulung Presiden Jokowi tersebut.
Masih dalam cuitanya, Roy menduga, tiga alat microfon yang telah digunakan Gibran adalah alat bantu untuk mendengar suara dari pihak lain untuk menjawab hal-hal yang ditanyakan baik dari panelis maupun Cawapres dalam agenda debat tersebut. (GIB/DID)
kpu tepis tudingan roy suryo alat bantu dengar gibran rakabuming raka debat cawapres pilpres 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...