CARITAU JAKARTA – Sekretariat Bersama Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kedatangan tamu dari Partai Nasional Demokrat (NasDem), di Jalan Mangansakuro No.1, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (26/1/2023).
Berdasarkan pantauan caritau.com di lapangan, rombongan Partai NasDem datang sekitar pukul 12.20 WIB. Sejumlah elite Partai NasDem yang hadir yakni Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali dan Ketua DPP NasDem Willy Aditya.
Baca Juga: Pengamat Politik Sebut Prabowo-Gibran Berpeluang Besar Menang di Sulsel: Gerakan Politiknya Masif
Sementara itu elite Gerindra yang menyambut yakni Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Waketum Gerindra Budisatrio Djiwandono hingga Waketum Gerindra Sugiono. Sedangkan dari PKB yang menyambut yakni Wasekjen Syaiful Huda.
Mereka langsung memasuki Kantor Sekretariat Bersama Koalisi Partai Gerindra dan PKB. Saat ditanya menyoal kedatangannya itu, Ahmad Ali hanya menanggapi dengan singkat.
"Kita ngopi-ngopi bareng dulu," kata dia.
Dikabarkan sebelumnya, kunjungan Partai NasDem ke Sekretariat Bersama Gerindra PKB tak ada kaitannya dengan koalisi bersama ataupun pencapresan Anies Baswedan.
"Tidak ada hal yang luar biasa. Cuman mungkin karena ini hal baru yang dilakukan, sehingga dianggap luar biasa," ujar Ali, Kamis (26/1/2023).
Dia menjelaskan, koalisi yang diciptakan partai politik itu memang untuk kepentingan persaingan di Pemilu 2024. Akan tetapi, NasDem berpandangan bahwa perbedaan koalisi bukan berarti mata rantai persahabatan mereka jadi putus.
"Ketika koalisi Gerindra-PKB meresmikan sekber, bagi Nasdem itu suatu hal yang patut diapresiasi. Kita datanglah sebagai sahabat memberikan ucapan selamat kepada mereka," tutup dia. (RMA)
Baca Juga: Ditanya Debat Capres, Ini Jawaban Ganjar Pranowo
sejumlah elit partai nasdem bertamu ke sekber gerindra-pkb koalisi parpol pemilu 2024 pilpres 2024
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...