CARITAU MAKASSAR - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dipastikan tidak mendapat kursi di Senayan.
Hal itu berdasarkan hasil rekapitulasi tingkat nasional yang dilakukan KPU RI terhadap perolehan suara di 38 provinsi dan 128 wilayah luar negeri pada Rabu (20/3/2024) malam.
Di mana, PPP tidak memenuhi parliamentary threshold (PT) sebanyak 4% di Pileg DPR RI 2024.
Partai berlambang Ka'bah itu hanya meraup 3,87% suara. Dari hasil itu, PPP mendapatkan 5.878.777 suara dari total 84 daerah pemilihan (dapil).
Dua Caleg DPR RI dari Dapil Sulsel I dan Sulsel II dari PPP pun gagal melenggang ke Senayan. Keduanya merupakan petahana.
Pertama adalah Amir Uskara yang merupakan Caleg DPR RI Dapil Sulsel I. Kedua Caleg DPR RI Dapil Sulsel II, Muhammad Aras.
Yang diuntungkan tidak lolosnya PPP di Senayan adalah Partai Nasdem dan Golkar. Di mana, Nasdem sukses mendudukan dua Calegnya di Dapil Sulsel I. Yakni Fatmawati Rusdi dan Rudianto Lallo.
Sementara di Dapil Sulsel II yang meliputi Kabupaten Bukukumba, Sinjai, Bone, Soppeng, Wajo, Maros, Pangkep, Barru, dan Parepare, Golkar kembali mendudukkan dua kadernya yakni Nurdin Halid dan Taufan Pawe.
Diketahui, Taufan Pawe menempati posisi kesepuluh dari total 9 kursi diperebutkan di Dapil Sulsel II. Kalah dari Andi Muawiyah Ramli perebutan kursi terakhir.
Sementara itu, Rudianto Lallo menempati posisi kesembilan dari total 8 kursi diperebutkan di Dapil Sulsel I. Dapilnya meliputi Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, dan Selayar.
Mengacu pada Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, partai politik yang gagal meraup sedikitnya 4% suara sah nasional tidak dapat mengonversi suaranya menjadi kursi di Senayan.
Sementara itu, Caleg DPR RI Dapil Sulsel II, Taufan Pawe merasa bersyukur bisa mendapatkan kursi di Senayan.
"Saya ingin berkontribusi pemikiran dan ide-ide dalam upaya mensejahterakan masyarakat yang mendukung saya yang ada di sembilan kabupaten/kota yang ada di Dapil Sulsel II," katanya. (KEK)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...