CARITAU MOROWALI - Kerusuhan mencekam terjadi di di PT Gunbuster Nickel Industri (GNI), Morowali Utara, Sulawesi Tengah, yang terjadi pada Sabtu (14/1/2023).
Terkait peristiwa tersebut, Kapolda Sulteng Irjen Pol Rudy Sufahriadi menjelaskan kronologi rusuh di PT Gunbuster Nickel Industri (GNI), Morowali Utara, Sulawesi Tengah tersebut
"Sekitar pukul 19.05 WITA terjadi peristiwa memilukan di lokasi mega-industri smelter nikel PT GNI, bentrokan terjadi antara TKA dan TKI," kata Rudy kepada awak media, Senin (16/1/2023).
Rudy menuturkan, kejadian itu terjadi di area dump truck pool.
Baca Juga: Xi Jinping Berharap Kerjasama dengan Prabowo Bisa Wujudkan Komunitas Bersama
Namun, pada pukul 20.00 WITA, bentrok antara TKI dan TKA kembali pecah di jalan antara smelter 1.
"Berselang satu jam, pada pukul 21.00 WITA, massa dalam jumlah banyak menyerang dan membakar mes TKA serta beberapa kendaraan (roda empat, loader, dan mobil crane)," ujar Rudy.
Di saat yang bersamaan, massa dari arah Desa Bunta juga menyerang Pos 4 (pintu gerbang) dengan batu dan merusak mobil damkar PT SEI yang berdekatan dengan pos 4.
Pada pukul 22.00 Sabtu hingga pukul 02.00 Minggu, massa anarkis secara sporadis berpindah-pindah tempat. Massa kembali melakukan pembakaran alat berat dan roda empat serta lakukan penjarahan di mes TKA China dan TKI Indonesia.
Pukul 02.15 WITA, tim gabungan yang dipimpin Kapolres Morut berhasil membubarkan massa, saat itu situasi berubah jadi kondusif dan terkendali. Akibat dari kejadian tersebut mengakibatkan 9 orang luka berat dan ringan, 2 orang tewas hingga kerusakan beberapa mobil dan properti lainnya.
Berikut adalah daftar korban bentrokan yang terjadi baik dari TKA dan TKI serta sejumlah kerusakan yang dialami:
Korban Luka:
1. Pang Long Jien (lutut tergores)
2. Shi Rue (memar pergelangan kaki kiri)
3. Zhong Sing Cun (memar badan kiri/rusuk)
4. Tang Wei Zhong (luka jari kelingking sebelah kiri)
5. Shen Chen (luka lutut kaki kiri)
6. Alexander (luka lecet lengan kanan)
7. Faisal Sumbi (luka memar bagian dada sebelah kiri, luka memar bagian kaki kanan)
8. Wesi Toda'a (luka robek bagian bibir)
9. Hermanto Silitonga (luka tusuk perut dan memar kepala)
Daftar korban tewas:
Satu orang WNI dan satu WNA, belum diketahui identitasnya
Daftar kerusakan barang inventaris PT GNI:
1 unit mobil Toyota Hilux (terbakar)
2 unit dump truck (terbakar)
1 unit wheel loader (terbakar)
1 unit mobil crane (terbakar)
1 unit mobil damkar (rusak)
1 unit Mobil LV (terbakar)
100 kamar mes WNA dan WNI (rusak dan terbakar)
(IRN)
Baca Juga: Pastikan Keselamatan Navigasi Kapal, China Siapkan 3 'Tanda Navigasi' di Laut China Selatan
kerusuhan morowali tenaga kerja asing china sulawesi tengah pt gunbuster nickel industri (gni)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...