CARITAU JAKARTA - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Listyo Sigit Prabowo angkat bicara terkait viralnya seorang balita yang diberi minum kopi sachet oleh orang tuanya.
Ia mengaku anggotanya dalam hal ini Polres Gowa memang turun tangan menemui orang tua balita tersebut.
Baca Juga: Polisi Lumpuhkan Dua Residivis Kasus Pembobolan ATM di Sulsel
"Kebetulan anggota kami melihat dan itu viral. Ada anak bayi yang mungkin karena keinginan orang tuanya ingin memberikan susu. Kemudian memberikan susu tapi yang ada di dalam sachet instan kopi susu. Ini saya kira sudah ditindaklanjuti oleh anggota kami," ungkapnya di Kantor BKKBN, Rabu (25/1/2023).
Saat anggota Polres Gowa turun tangan, ibu dari balita tersebut mengaku kaget karena banyak anggota polisi yang datang ke rumahnya.
Bukan tanpa alasan polisi turun tangan. Akan tetapi kejadian tersebut viral di masyarakat. Anggota yang turun pun bukan untuk melakukan penangkapan sebagaimana penangkapan penjahat.
Melainkan, anggota turun tangan untuk meng-kroscek sekaligus memberikan bantuan terhadap balita tersebut.
"Saya kira awalnya bingung karena kok didatengin polisi. Tapi setelah itu kita berikan bantuan-bantuan penambah gizi khususnya untuk yang kebutuhan anak," tandasnya.
Sebelumnya, Video seorang ibu memberikan minum kopi sachet kepada anaknya viral di media sosial (Medsos).
Video tersebut itu diunggah akun TikTok @adindayana yang ternyata merupakan warga Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel).
"Bayi minum kopi Good Day kan ada susunya dari pada dikasi susu Frisian Flag katanya nda ada susunya," tulis akun tersebut dalam unggahannya.
Dalam video unggahan itu juga, ia mengaku pasca anaknya minum kopi, anaknya hanya buang air besar sebanyak sembilan kali dalam satu hari.
"Kemarin-kemarin bayi BAB 10 kali sehari. Alhamdulillah sejak minum susu kopi sekarang dia BAB sembilan kali sehari," akunya. (KEK)
Baca Juga: Viral Bocah di Gowa Jadi Korban Perundungan Teman Sendiri, Polisi Selidiki
balita diberi minum kopi balita minum kopi polres gowa balita
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024