CARITAU QATAR – Argentina menyusul Belanda lolos ke babak perempatfinal usai mengalahkan Australia 2-1 di babak 16 besar Piala Dunia 2022, di Ahmaed bin Ali Stadium, Minggu (4/12/2022) dini hari WIB.
Lionel Messi jadi bintang pada laga kali ini dengan sumbangan satu golnya. Argentina sempat unggul 2-0 lewat Julian Alvarez sebelum akhirnya diperkecil Australia melalui Craig Goodwin.
Messi dkk akan menghadapi Belanda di babak delapan besar nanti, sementara Australia harus pulang kampung, menyusul Amerika Serikat yang sebelumnya juga takluk 1-3 di tangan Belanda.
Dilansir dari statistik resmi FIFA, Albiceleste memang mendominasi jalannya laga sejak awal hingga akhir pertandingan, dengan penguasaan bola 61 persen. Total, anak asuh Lionel Scaloni itu juga mampu melepaskan 14 tembakan, lima di antaranya on goal atau mengarah ke gawang Australia.
Sementara tim lawan, Socceroos, lebih banyak berada di lini pertahanan dan sesekali melancarkan serangan balik. Sepanjang laga, Australia hanya mampu melepaskan lima tembakan, dan cuma satu yang mengarah ke gawang Argentina. Satu-satunya tembakan on goal itu berujung gol balasan Australia.
Jalannya Pertandingan
Argentina langsung mengurung pertahanan Australia sejak wasit meniup pluit kick off. Berbagai skema serangan dilancarkan ke lini belakang timnas Australia.
Namun, selepas 30 menit laga berjalan, semua upaya Argentina kandas oleh rapatnya pertahanan Australia.
Tercatat Albiceleste hanya mampu melepaskan satu tembakan pada menit ke-17 melalui tendangan kaki kanan Alejandro Gomez dari luar kotak penalti.
Australia sempat bikin kemelut di kotak penalti dari sebuah sepak pojok. Bola yang disundul Harry Souttar mengenai blok pemain lawan dan kemudian berhasil disapu Cristian Romero.
Lionel Messi memecah kebuntuan Argentina di menit ke-35. Dia melepaskan tembakan melengkung mendatar ke tiang jauh setelah mengambil bola Nicolas Odamendi yang terlepas saat mengontrol umpan dari Alexis Mac Allister.
Setelah unggul 1-0, Argentina masih mengontrol kendali permainan. Australia terlihat berusaha lebih agresif lagi demi mencari gol penyeimbang.
Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan sementara Argentina atas Australia.
Di 45 menit kedua, Messi dkk berhasil menggandakan keunggulan.
Gol itu diawali blunder di kotak penalti. Umpan balik ke belakang berusaha dimainkan Ryan untuk melewati penjagaan dua pemain Argentina. Julian Alvarez berhasil mencurinya dan tanpa kesulitan menceploskan bola ke gawang Australia untuk membantu Argentina memimpin 2-0 di menit ke-57.
Australia mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 di menit ke-77. Bola tembakan Craig Goodwin dari luar kotak penalti mengenai pemain Argentina sehingga membuat Emiliano Martinez mati langkah dan tak bisa menyelamatkan gawangnya.
Hampir saja Australia menyamakan skor di menit ke-80 jika saja tembakan Aziz Behich yang mampu menusuk ke kotak penalti Argentina tidak diblok oleh lini belakang Argentina.
Saat laga akan segera berakhir, masih ada satu peluang emas yang didapatkan Albiceleste lewat kaki Lautaro Martinez. Striker Inter Milan itu sudah berdiri bebas di kotak penalti, namun tembakannya malah melebar.
Di masa injury time Australia terus ngotot mengejar ketinggalan sementara Argentina sesekali melakukan serangan balik. Namun tetap tak ada gol tambahan sampai laga tuntas. Argentina pun menang dengan skor 2-1.
Susunan Pemain:
Argentina: E. Martinez, Molina (Montiel 80'), Romero, Otamendi, Acuna (Tagliafico 71'), De Paul, Enzo Fernández, Mac Allister (Palacios 80'), Messi, Alvarez (Lautaro 71'), Papu Gomez (Lisandro 50').
Australia: Ryan, Degenek (Karacic 72'), Rowles, Souttar, Behich, Baccus (Hrustic 58'), Mooy, Irvine, Leckie (Kuol 72'), Duke (MacLaren 72'), McGree (Goodwin 58').
Baca Juga: Prediksi 16 Besar Piala Dunia 2022 Argentina vs Australia: The Socceros Bakal Bikin Kejutan?
hasil piala dunia 2022 argentina vs australia messi bawa albiceleste menang 2-1 argentina melenggang ke perempat final
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024