CARITAU QATAR – Australia menjaga asa untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 usai meraih kemenangan atas Tunisia 1-0 di partai Grup D, Sabtu (26/11/2022), di Al Janoub Stadium, Al Wakrah. Satu-satunya gol di laga itu diciptakan oleh Mithell Duke lewat tandukan keras pada menit ke-23 babak pertama.
Australia vs Tunisia berjalan seru sejak wasit meniup pluit kick-off. Socceroos memimpin lebih dulu sejak menit ke-23.
Tandukan Mitchell Duke membawa Australia unggul 1-0. Usai gol itu, Tunisia langsung tersengat dan menambah tekanan ke pertahanan Australia. Kedua tim sama-sama memiliki sejumlah kesempatan. Australia, yang amat butuh kemenangan, relatif lebih banyak berinisiatif menekan dengan Tunisia beberapa kali gantian merancang serangan balik.
Namun hingga babak pertama usai tak ada gol yang tercipta sehingga skor tetap 1-0 untuk keunggulan sementara Australia.
Memasuki babak kedua Tunisia yang masih tertinggal satu gol berusaha mengambil inisiatif serangan. Beberapa peluang berhasil mereka dapat namun tetap belum berhasil menembus gawang lawan.
Salah satu peluang emas Tunisia lahir pada menit ke-65, Youssef Msakni melepaskan tembakan keras ke arah gawang tapi masih bisa diblok oleh Aaron Moy. Bola liar kemudian diperebutkan oleh kedua tim, sebelum akhirnya diamankan oleh kiper Mathew Ryan.
Mathew Ryan kembali harus berjibaku mengamankan gawangnya. Di menit ke-72, ia mendapat ancaman dari pemain yang sama, Youssef Msakni. Tambakan kerasnya berhasil ditepis, bola pantulan mengarah lagi ke Msakni, namun tembakan kedua itupun masih bisa ditangkap Ryan sambil menjatuhkan tubuh.
Tekanan bertubi-tubi terus dilancarkan Tunisia yang tak ingin kehilangan poin. Naim Sliti mendapatkan peluang emas pada menit ke-87, disusul oleh tembakan Wahbi Khazri. Kembali, aksi gemilang Mathew Ryan di bawah mistar gawang menggagalkan dua peluang tersebut.
Hingga pertandingan usai, Tunisia tidak berhasil menyamakan kedudukan, sehingga mereka harus menerima kekalahan pertama di Piala Dunia 2022 dari Australia dengan skor 0-1. (FAR)
Susunan pemain
Tunisia: Aymen Dahmen; Montassar Talbi, Yassine Meriah, Dylan Bronn (Kechrida 73'), Mohamed Drager (Sassi 46'), Ali Abdi; Aissa Laidouni (Wahbi Khazri 67'), Ellyes Skhiri; Naim Sliti, Issam Jebali (Khenissi 73'), Youssed Msakni (c).
Australia: Mat Ryan (c); Fran Karacic (Miloš Degenek 75'), Harry Souttar, Kye Rowles, Aziz Behich; Aaron Mooy, Jackson Irvine, Riley McGree (Hrustić 64'); Mat Leckie (Kole Baccus 85'), Mitchell Duke (Maclaren 64'), Craig Goodwin (Awer Bul Mabil 85').
hasil piala dunia 2022 australia vs tunisia australia menang 1-0 atas tunisia australia jaga asa ke babak 16 besar
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024