CARITAU JAKARTA – Google memblokir RT, media-media milik negara Rusia agar tidak bisa menerima penghasilan dari iklan. Larangan berlaku untuk produk-produk Google, seperti YouTube.
"Kami memantau secara aktif perkembangan terkini dan akan mengambil langkah lainnya jika perlu," kata Michael Aciman, juru bicara Google, seperti dikutip Reuters pada Minggu (27/2/2022).
YouTube menggunakan alasan ‘kejadian luar biasa’ sehingga ada sejumlah akun milik beberapa media Rusia yang tidak bisa monetisasi.
Google juga melarang media-media tersebut menggunakan teknologi mereka untuk menghasilkan uang dari situs dan aplikasi.
Tak hanya itu, media Rusia juga tidak bisa membeli iklan lewat Google Tools dan memasang iklan di layanan Google, termasuk Search dan Gmail.
Baca Juga: YouTube dan Tiktok Bakal Daftar Sebagai e-Commerce di Indonesia, Begini Tanggapan Menkominfo
Baca Juga: Radja Minta Anji Turunkan Konten Podcast soal Lagu 'Cinderella' dan Berikan Klarifikasi
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...