CARITAU JAKARTA – Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI Agung Budi Santoso sudah pernah menyatakan keberatan terkait pengadaan gorden Rumah Jabatan Anggota (RJA) DPR yang pagu anggarannya Rp48.7 miliar dan kini memastikan bakal memanggil Sekjen DPR Indra Iskandar.
Agung Budi Santoso yang berasal dari Fraksi Partai Demokrat mengatakan, bakal memanggil Indra setelah 16 Mei 2022 atau setelah reses berakhir begitu tender pengadaan gorden RJA DPR mencuat ke permukaan karena nilainya mencapai Rp43,5 miliar.
"Setelah reses BURT akan panggil Sekjen," katanya.
Pada Maret lalu, Agung Budi Santoso sudah menyampaikan keberatan saat melihat ada pengajuan anggaran gorden RJA DPR RI tahun 2022 dengan pagu anggaran Rp48,7 miliar dari dana APBN.
Menurut Agung saat itu, anggaran sebesar itu mesti dievaluasi karena masyarakat sedang mengalami kesulitan akibat pandemi Covid-19 dan kenaikan harga bahan pokok, terutama minyak goreng.
"Kami akan meminta Sekretariat Jendral DPR RI untuk meninjau kembali pagu anggaran tersebut. Saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19 dan kelangkaan minyak goreng, jadi harus lebih menghemat anggaran. Kita harus punya sense of crisis," kata Agung, Rabu (30/3/2022).
Namun ternyata proyek pengadaan gorden RJA DPR RI dengan anggaran puluhan miliar itu tetap berjalan.
Berdasarkan keterangan Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar, lelang tender anggaran gorden telah dimulai 8 Maret 2022 dan keputusan penetapan pemenang oleh panitia pelaksana lelang pada 5 April 2022.
"Dalam keputusan tersebut, panitia telah menetapkan PT Bertiga Mitra Solusi sebagai pemenang tender pengadaan gorden, vitrase dan blind untuk Rumah Jabatan Anggota (RJA) DPR RI di Kalibata dan Ulujami," kata Indra Iskandar.
Adapun dalam proses pelelangan proyek gorden tersebut, PT Bertiga Mitra Solusi keluar sebagai pemenang dengan harga penawaran tertinggi yakni sebesar Rp43.577.559.594.23 dan berhasil mengalahkan 48 perusahaan lain yang menjadi peserta lelang.
Dikutip dari situs PT Bertiga Mitra Solusi (BMS) perusahaan ini bergerak di bidang kontraktor dan penyedia interior, integrator sistem dalam bidang teknologi dan informatika, serta mengklaim memiliki banyak klien dari BUMN, perusahaan swasta, hingga instansi pemerintah.
PT BMS juga menyebut soal tender ‘Supply and Instalation Gordyn and Blind The House Of Representatives Of The Republic Of Indonesia’ termasuk dalam proyek perusahaan saat ini. (GIBS)
Baca juga:
Pemenang Tender Gorden Rumdin DPR Harga Tertinggi, KPK Ingatkan Agar Transparan dan Akuntabel
Ada Kejanggalan pada Pengumuman Pemenang Tender Gorden DPR, Penegak Hukum Harus Awasi
Pilih Penawar Tertingi di Pengadaan Gorden, Netizen: DPR Sekarang Tak ada Faedahnya Buat Rakyat!
Penawar Tertinggi Menang Tender Gorden DPR, PSI Beberkan Lima Kejanggalannya
ketua badan urusan rumah tangga burt dpr ri agung budi santoso gorden rumah jabatan anggota dpr pagu anggaran rp48.7 miliar sekjen dpr indra iskandar
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...