CARITAU JAKARTA – Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) Gede Pasek Suardika mengaku bakal membuka pintu bagi Anas Urbaningrum untuk menduduki posisi strategis di kepengurusan nasional PKN.
Pasek mengatakan, mengenai tawaran jabatan tersebut, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Anas untuk memilih posisinya di partai.
Baca Juga: Rekapitulasi Penghitungan Suara PPK di Mentawai
Janji itu diutarakan sambil menunggu mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu menyelesaikan masa tahanan nya di lapas Sukamiskin, Bandung Jawa Barat.
"Gampang lah itu. Mas Anas mau minta dimana pun itu bagi kita tidak masalah, tapi biarlah beliau yang menyampaikan pada saatnya nanti beliau akan keluar," kata Gede Pasek di kantor KPU Pusat, Selasa (2/8/2022).
Meski Anas sedang konsentrasi menjalani masa hukuman, namun Pasek mengaku komunikasinya dengan Anas masih terus berjalan.
Selain karena pertemanannya dengan Anas sudah berjalan cukup lama, Pasek juga mengaku PKN selalu intens berdiskusi dengan Anas dalam rangka menyiapkan langkah-langkah strategis mengenai kebijakan internal partai.
"Kami bersama beliau sudah membangun komitmen. Prinsipnya begini kami dari ide gagasan menyiapkan langkah selalu berdiskusi dengan mas Anas dan kami cukup lama berteman dengan nya dalam suka dan duka," kata Pasek.
Meski tergolong sebagai partai baru yang bakal mengikuti kontestasi pemilihan umum 2024 Pasek mengaku optimis dapat bersaing dengan partai-partai lain yang telah lebih dulu mengikuti pesta demokrasi di Indonesia.
Dalam keteranganya, Pasek mengibaratkan kontestasi Pemilihan Umum 2024 ibarat sebuah pertandingan turnamen sepakbola, di mana setiap tim memiliki hak yang sama, termasuk menjadi bintang meskipun sebagai pendatang baru.
"Kami sudah mendaftar, ketika sudah mendaftar maka ibarat sepak bola ini liga pemilu semua klub haknya sama, persiapannya sama. Apakah juara bertahan akan tetap juara? Atau ada pendatang baru yang menjadi rising star? Itu hal biasa," tandas Pasek. (GIB)
Baca juga :
PDIP Target Hattrick Menang Pemilu, PKS Siap Tempur di 2024
Siap Ikut Pemilu 2024, PKS Target 86 Kursi di DPR RI
PKP Songsong Pemilu 2024 dengan Target Tinggi, 34 Kursi di DPR RI
Farhat Abbas Datangi KPU, Daftarkan Pandai Ikut Pemilu 2024
Parpol Calon Peserta Pemilu 2024 Dibagi Tiga Kategori, Ini Perbedaan Perlakuannya Menurut Ketua KPU
Pendaftaran Calon Peserta Pemilu 2024, Sejumlah Parpol Tiba di Kantor KPU
Hary Tanoesoedibjo: Perindo Fokus Raih 60 Kursi di DPR, Tembus Ambang Batas Parlemen
Nasdem Targetkan Masuk Dua Besar Pemilu 2024 dan 100 Kursi DPR RI
Rela Mundurkan Jadwal Pendaftaran ke KPU, Partai Gelora Tetap Optimis Raih Suara 4% di Pemilu 2024
Hari Kedua Pendaftaran Calon Peserta Pemilu 2024, Partai Kebangkitan Nusantara Datangi KPU Siang Ini
Tiga Parpol Belum Lengkapi Dokumen Pendaftaran, Begini Ultimatum KPU
Tunggu Bebas dari Bui, Gede Pasek Bebaskan Anas Pilih Jabatan di PKN
Pasti Ada Gugatan, Menkopolhukam Ingatkan KPU Profesional Gelar Pemilu dan Pilpres 2024
Pantau Pendaftaran Parpol, Bawaslu Bantu Pengawasan dan Keaslian Data
Dokumen PKN Dinyatakan Lengkap, Lanjut Tahapan Verifikasi Administrasi
Aplikasi Sipol KPU Dinilai Belum Maksimal, Banyak Data Keanggotaan Partai Buruh Tidak Masuk
Hari Ketiga Pendaftaran Parpol, Hanya 1 Partai yang Mendaftar ke KPU
AHY Sebut Tiga Ancaman Pemilu 2024: Politik Identitas, Politik Transaksional dan Hoaks
Partai Garuda Resmi Mendaftar ke KPU, Incar Kaum Muda Jadi Anggota
Muhaimin: PKB Akan Daftar ke KPU Bersama Partai Gerindra
Anggaran Pemilu 2024 Belum Cair, KSP Jamin Pemerintah Akan Penuhi Usulan KPU
Mantan Ketua KPU Pertanyakan Anggaran Pemilu 2024: Duitnya Ada Nggak, Kapan Bisa Cair?
Tiga Mantan Komisioner Kunjungi KPU Bahas Keterlambatan Pencairan Anggaran Pemilu 2024
Anggaran Pemilu Dipangkas Pemerintah, Ini Dampak Besarnya Menurut Ketua KPU
11 Anggota KPU Dicatut Namanya Sebagai Kader Parpol Pendaftar Pemilu 2024
Baca Juga: Pemilu 2024 di Kuala Lumpur
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...