CARITAU JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menyambangi rumah dinas Ketua Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar (Cak Imin) pada Kamis (27/07/2023).
Adapun pertemuan kedua tokoh politik nasional tersebut ditengarai yakni merupakan agenda silaturahmi antar pimpinan partai.
Baca Juga: Pemilu 2024 Sistem Noken di kabupaten Jayawijaya
Berdasarkan pantauan caritau.com, Ketua DPR RI tersebut menyambangi rumah dinas Cak Imin sekitar pukul 12.50 WIB. Puan nampak memakai seragam serba hitam yaitu kemeja hitam dengan celana hitam lengkap sepatu berwarna hitam.
Kedatanganya pun langsung disambut hangat oleh tuan rumah yakni Cak Imin beserta sang istri. Adapun selain didampingi sang istri, para jajaran kader PKB juga nampak mendampingi Cak Imin dalam menyambut kedatangan Puan.
Disisi lain, kedatangan Putri sulung Megawati Soekarnoputri ke rumah dinas Cak Imin tersebut juga disambut oleh jajaran kader PDI Perjuangan yang sebelumnya telah menunggu kehadiran Puan.
Dalam kehadiranya, baik Cak Imin ataupun Puan belum sempat memberikan komentar apapun atas pertemuan hari ini. Adapun berdasarkan jadwal, pertemuan itu dilakukan secara tertutup tanpa mengundang awak media masuk kedalam.
Rencananya, usai melakukan makan siang dan berdialog, Cak Imin dan Puan akan melakukan konferensi pers untuk menjabarkan perihal apa saja yang telah menjadi pembahasan pada giat pertemuan tersebut.
Sebagai informasi, selain mengunjungi rumah dinas Cak Imin, Puan Maharani dikabarkan juga akan menyambangi kediaman dari Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto.
"Rencananya hari ini, Kamis, 27 Juli 2023 pukul 12.00 WIB, dan pukul 15.00 WIB, Mbak Puan selaku Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik dan Keamanan akan bertemu dengan Gus Muhaimin, Ketua Umum PKB, dan Ketum Golkar Bapak Airlangga," kata Ketua DPP PDIP Said Abdullah kepada wartawan, Kamis (27/7/2023).
Said menerangkan, bahwa agenda pertemuan Puan dengan Cak Imin dan Airlangga pada hari ini yakni melanjutkan pertemuan yang telah digelar sebelumnya. Sebelumnya, Puan, Cak Imin dan Airlangga telah bertemu pada saat peringatan Harlah ke-25 PKB di Solo beberapa waktu lalu.
Said menambahkan, dalam rangkaian agenda pertemuan itu Puan telah menunjukkan sinyal hendak mengajak kerja sama dengan PKB dan Golkar saat di acara itu. Menurut Said, sinyal Puan tersebut juga disambut baik oleh Cak Imin dan Airlangga dan berlanjut pertemuan hari ini.
"Pertemuan Mbak Puan dengan kedua beliau sudah terjadi sebelumnya dan terakhir di Stadion Manahan, Kota Solo saat peringatan Harlah PKB ke-25 tanggal 23 Juli 2023 lalu," tandas Said. (GIB/IRN)
Baca Juga: Ngomong Soal IKN, Cak Imin Masih Nyaman Tinggal di Jakarta
puan maharani pdip cak imin muhaimin iskandar pkb silaturahmi politik koalisi capres 2024 pilpres 2024 pemilu 2024 cari presiden
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...