CARITAU SAN FRANCISCO - Orang terkaya nomor satu di dunia, Elon Musk akhirnya resmi membeli twitter usai saga beberapa bulan ke belakang, dengan total harga USD 44 miliar atau setara Rp 684 triliun.
Finalisasi pembelian Twitter dituntaskan bos Tesla tersebut, lebih cepat dari tenggat waktu yang ditetapkan pada Jumat (28/10) hari ini. Dikutip dari The Wall Street Journal (WSJ), mereka menyebut proses akuisisi Twitter oleh Elon Musk dituntaskan Kamis (27/10) kemarin.
Twitter yang memiliki kode saham TWTR di bursa Wall Street, dibeli di harga USD54,20 per saham. Nilai total transaksi itu USD 44 miliar atau setara Rp 687 triliun.
Diketahui sebelumnya, manajemen Twitter sempat menggugat Elon Musk, karena sebelumnya ia menyatakan batal mengakuisisi Twitter. Musk beralasan media sosial itu tidak transparan atas laporan bot (akun buatan). Namun, hal itu dibantah oleh pihak Twitter.
Sehari sebelumnya, seperti diberitakan Elon mendatangi kantor pusat Twitter pada Rabu (26/10/2022) waktu setempat atau Kamis (27/10/2022) waktu Indonesia, sambil membawa wastafel.
Hal tersebut juga ia barengi dengan cuitan “Memasuki kantor pusat Twitter - 'let that sink in'!,”.
Pecat Empat Bos Twitter
Masuknya Elon Musk sebagai pemilik baru twitter diikuti kabar kontroversial. Pasalnya, bos SpaceX itu dikabarkan memecat sekaligus empat orang bos twitter.
"Beberapa eksekutif puncak twitter dipecat pada hari ini, ketika Elon Musk menyelesaikan pengambilalihan perusahaan media sosial itu," dilansir dari The New York Times (NYT), Jumat (28/10/2022).
Mereka yang dipecat menurut NYT adalah CEO Parag Agrawal, CFO Ned Segal, eksekutif legal Vijaya Gadde, dan seorang penasihat umum yakni Sean Edgett. Meskipun begitu, Tapi para petinggi Twitter itu belum memberikan respons. (IRN)
elon musk twitter akuisisi tesla space x orang terkaya di dunia
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...