CARITAU MAKASSAR - Maraknya aksi 'Pak Ogah' di beberapa U-turn jalan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) kerap membuat masyarakat terganggu.
Tak jarang, beberapa 'Pak Ogah' kerap melakukan aksi anarkis saat tak diberi uang oleh pengguna jalan.
Menanggapi hal itu, Direktur Direktorat Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sulsel, Kombes Pol I Made Agus Prasatya mengatakan, pihaknya bakal bekerjasama dengan pemerintah untuk melakukan Operasi Berantas Pak Ogah pada Oktober mendatang.
Ia menjelaskan, langkah tersebut diambil usai melakukan rapat bersama stakeholder terkait.
"Jadi kemarin hasil rapat forum lalu lintas angkutan jalan, salah satu agendanya itu membahas permasalahan Pak Ogah di Kota Makassar," ungkapnya, Senin (25/9/2023).
Sebelum dilakukan penertiban yang jadwalnya dalam waktu dekat ini, Made Agus mengatakan bakal melakukan sosialisasi terlebih dahulu.
"Dalam Minggu ini dan Minggu depan masih tahap sosialisasi. Mulai Oktober awal kita akan menerjunkan tim gabungan, terdiri dari Ditlantas, Polrestabes, Satpol PP, dan Dishub," bebernya.
"Jadi para Pak Ogah ini akan ditertibkan. Sesuai dengan kewenangan utamanya ada di Satpol PP, nanti kita hanya akan pendampingan," sambungnya.
Adanya penertiban ini diharapkan dapat mengurangi keresahan masyarakat di jalan raya. Mengingat kehadiran Pak Ogah membahayakan pengendara maupun Pak Ogah-nya sendiri.
"(Harapannya) mereka tidak beraksi lagi di persimpangan jalan maupun putaran, karena membahayakan bagi Pak Ogah-nya dan masyarakat. Kan mereka (Pak Ogah) tidak miliki kompetensi pengatur lalu lintas," terangnya.
Adapun jalan raya di Kota Makassar yang masuk bidikan bakal ditertibkan yakni Jalan AP Pettarani, Jalan Hertasning, dan Jalan Veteran. Tiga titik tersebut bakal menjadi titik awal penertiban Pak Ogah.
"Ini cukup meresahkan, pertama dia tidak memiliki kemampuan (pengaturan lalu lintas), apalagi malam hari bahaya. Dia hanya memprioritaskan yang memberi (uang). Jadi ini kita akan fokuskan nanti, Satpol PP yang kedepankan, kita akan membantu sehingga tidak beroperasi lagi di jalan," tandasnya. (KEK)
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024