CARITAU JAKARTA - Beredar foto dan video seorang perempuan berusaha menerobos kawasan istana kepresidenan Jakarta, di Jalan Medan Merdeka Utara, Selasa (25/10/2022).
Perempuan bercadar tersebut kedapatan membawa senjata api jenis five seven (FN). Ia berjalan menghampiri anggota Pasmpamres yang sedang berjaga. Peristiwa pertama kali ini dibagikan oleh akun instagram @lovers_polri, Selasa (25/10/2022) melalui unggahannya.
Baca Juga: Bintang Grizzlies Ja Morant Dihukum Larangan Bermain di 25 Pertandingan NBA Musim 2023-2024
Baca juga : Perempuan Bawa Senjata Api di Depan Istana Kepresidenan, Ini Penampakan Pistolnya
Dalam caption, akun @lovers_polri juga menjelaskan ciri-ciri dan barang bawaan pelaku yang sudah berhasil diamankan tersebut.
"Pelaku, identitas nihil, jenis kelamin perempuan berusia sekitar 25 tahun," tulisnya. Dalam unggahan tersebut, disebutkan bahwa barang bukti yang disita oleh pihak Kepolisian yakni, satu buah senpi jenis FN, satu tas hitam berisi kitab suci, dompet kosong berwarna pink dan satu unit ponsel.
Baca juga : Perempuan Penerobos Istana Diamankan ke Polda, Didalami Asal-usul dan Kepemilikan Senjatanya
Selain itu dalam unggahannya, akun @lover_polri menjelaskan kronologis singkat peristiwa tersebut.
"Sekitar pukul 07.00 wib, anggota sat gatur melakukan tugas rutin pelayanan masyarakat penjagaan dan pengaturan di sekitar Istana Presiden (Pos bandung 1/oteva). Kemudian ada seorang perempuan berjalan kaki dari Harmoni mengarah ke jalan Medan Merdeka Utara, tepatnya di pintu masuk Istana dan menghampiri anggota paspampres yang sedang siaga dengan menodongkan senpi jenis FN. Dengan sigap anggota sat gatur an Aiptu Hermawan, Briptu Krismanto, dan Bripda Yuda mengamankan perempuan tersebut(otk) dengan merebut senpi dari tangan wanita(otk) tersebut. Dan mengamankan untuk diserahkan kepada reserse jakarta pusat," tulis akun @lovers_polri.
Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari pihak Istana terkait perstiwa penerobosan tersebut. (IRN)
Baca Juga: Polisi Sebut David Tersangka Aksi "Koboi Jalanan' Gunakan Pelat Dinas Palsu Sejak 2022
Viral! Video Oknum Relawan Paslon Kotabaru 02 H Fa...
PT KAI Lakukan Perawatan Rel Jelang Libur Nataru 2...
Andi Sudirman-Fatmawati Hadiri Doa Bersama dan Per...
Cara Upgrade Skill Gaming dengan Samsung Galaxy A1...
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...