CARITAU BANDAR LAMPUNG - Polemik TikToker Bima Yudho Saputro menemukan titik terang. Polda Lampung secara resmi menghentikan penyelidikan kasus terhadap pemilik akun TikToker @Awbimax tersebut.
Baca Juga: Viral, Singgih Sahara Diduga Bikin Donasi Bodong dan Pakai Uang Pengobatan Ibunya untuk Judi Online
Penghentian terhadap penyelidikan laporan tersebut diungkapkan oleh Ditreskrimsus Polda Lampung Kombes Pol Donny Arief Praptomo kepada media saat konferensi pers, Selasa (18/4/2023).
Kombes Pol Donny mengatakan, jika pihaknya telah melakukan klarifikasi terhadap 6 saksi, di antaranya 3 saksi ahli dan 3 saksi masyarakat termasuk pelapor.
Baca juga: Bantah Ada Intimidasi pada Orang Tua Bima Yudho, Pemprov Lampung: Konteksnya Sapaan
"Berdasarkan alat bukti yang telah didapatkan baik dari keterangan klarifikasi maupun saksi, kami lakukan gelar perkara untuk menentukan apakah dapat ditingkatkan ke penyidikan atau tidak," katanya.
Berdasarkan hasil gelar perkara tersebut disimpulkan bahwa laporan atas nama terlapor Bima Yudho Saputro tidak memenuhi unsur pidana.
"Kami simpulkan, bukan tindak pidana atas dasar tersebut perkara ini kami hentikan penyelidikannya," jelasnya.
Diketahui sebelumnya, Bima Yudho Saputro saat ini menjadi sorotan publik setelah mengunggah video kritikan terkait Provinsi Lampung. Dalam video berjudul ‘Alasan Lampung Gak Maju-maju’ Bima menyinggung infrastruktur hingga pendidikan di Lampung.
Lalu, Bima kembali mengunggah video ‘Alasan Lampung Gak Maju-Maju part II’. Di mana, dalam video itu ia juga menyinggung bonus atlet hingga pemerintah yang anti kritik.
Video yang diunggah Bima menjadi perhatian publik. Apalagi, setelah ia juga dilaporkan oleh Advokat Gindha Ansori Wayka ke Polda Lampung. Selain itu, diberitakan keluarga dari Bima mendapatkan intimidasi dari Pemerintah Provinsi Lampung saat menerima telepon dari Gubernur Lampung. (IRN)
Baca Juga: PT KCI Perbaiki Eskalator Rusak Stasiun Manggarai yang Akibatkan Penumpang Terjatuh
tiktok video viral lampung gak maju-maju awbimax laporan polisi lampung bima yudho polda lampung gubernur lampung
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...