CARITAU JAKARTA - Pendiri dan mantan kader Partai Demokrat yang tergabung dalam relawan Bintang Mercy Perubahan menyatakan dukungannya terhadap pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN).
Juru bicara Relawan Bintang Mercy Perubahan, Muhammad Sukri mengatakan pihaknya mendirikan relawan bernama Bintang Mercy Perubahan karena mengaku ada kesamaan visi-misi sehingga bergabung mendukung dan memenangkan AMIN di Pilpres 2024.
Syukri mengatakan pihaknya akan berjuang semaksimal mungkin melihat pengalaman sebelumnya saat terpilih oleh rakyat. Menurutnya, pihaknya memiliki pengalaman di Pilpres 2004 dan 2009.
"Kami dalam hal ini, teman-teman yang sudah saya sebutkan tadi, tentu akan berjuang secara maksimal saat kami terpilih oleh rakyat untuk menjadi anggota DPR RI, DPRD Provinsi, maupun kabupaten," kata Syukri.
"Kami memiliki pengalaman dalam kontestasi pilpres menjadi tim sukses di 2004 dan 2009, menjadi bagian kontestasi politik di semua tingkatan baik provinsi maupun kota dan kabupaten. Itu lah yang mempersatukan kami. Kenapa kami harus bergabung dengan AMIN dan apa latar belakang kami. Itulah yang kami sampaikan," lanjutnya.
Dirinya pun mengatakan ada empat elemen yang terdiri dari relawan Bintang Mercy Perubahan.
"Kami politisi yang dulu pernah berhimpun di salah satu partai yang dua kali berkuasa di Indonesia mendirikan sebuah komunitas atau relawan yang bernama Bintang Mercy Perubahan. Nanti saya akan perkenalkan. Bintang Mercy Perubahan ini terdiri dari empat elemen, yang pertama adalah mantan anggota DPR RI, mantan anggota DPRD provinsi, mantan anggota DPRD kabupaten/kota," jelasnya.
"Elemen yang kedua adalah pendiri Partai Demokrat, yang ketiga adalah mantan pengurus DPP Partai Demokrat, mantan pengurus DPD Partai Demokrat di tiap provinsi dan mantan pengurus DPC Partai Demokrat di seluruh kabupaten/kota di Indonesia. Yang keempat adalah elemen utama dari kader utama Partai Demokrat," tambah Syukri.
Syukri mengatakan relawan Bintang Mercy Perubahan yakni Ahmad Thoriq sebagai pendiri atau anggota presidium Bintang Mercy Perubahan. Kedua adalah dirinya yang aktif tiga periode kepengurusan Demokrat sebagai Ketua Pembina Presidium Bintang Mercy Perubahan.
"Berikutnya, temen-temen juga kenal karena sangat akrab, beliau adalah jurnalis tapi juga mantan anggota DPR RI, yaitu Bapak Ramadhan Pohan, dan beliau adalah pembina di Bintang Mercy Perubahan. Berikutnya adalah Bapak Hencky Luntungan, beliau juga pendiri Partai Demokrat kami mohon berdiri. Mungkin tidak asing Insyaallah nama beliau betul-betul ada di 99 nama yang ada di pendiri Partai Demokrat," jelasnya.
Kemudian Hasyim Husein yang dulu aktif di beberapa periode Partai Demokrat sebagai Sekretaris Jenderal Bintang Mercy Perubahan. Lalu, Anton Rivai yakni deklarator, sebagai pembina Bintang Mercy Perubahan.
"Berikutnya adalah Bapak Yos Sudarso, ini juga mantan anggota DPR RI. Beliau salah satu inisiator Bintang Mercy Perubahan terkait Bintang Mercy Perubahan. Berikutnya adalah Yoyok Hadi Utomo yang hadir cukup segitu. Kenapa Bintang Mercy Perubahan yang terdiri dari empat elemen itu berdiri. Kami terbiasa dengan kegiatan kegiatan politik," jelasnya.
"Betul sekarang ada yang masih aktif di kegiatan politik baik praktis maupun non praktis, tapi kami juga pemikiran. Pemikirannya yang mendorong kami adalah adanya kesamaan visi dan misi AMIN. Kita ingin ada perubahan untuk kemakmuran, perubahan untuk keadilan, perubahan untuk segala sesuatu yang terbaik ke depan," tambahnya. (DID)
mantan kader demokrat dukung pasangan amin pilpres 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...