CARITAU JAKARTA - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menyambut kedatangan Menteri Luar Negeri China Qin Gang ke Jakarta pada 21-23 Februari 2023.
Selama lawatan tersebut, kedua menlu akan melakukan pertemuan ke-4 Sidang Komisi Bersama (SKB) RI-China.
“Pertemuan tersebut akan terpusat pada usaha bersama untuk memperkuat Kemitraan Strategis Komprehensif Indonesia-China antara lain di bidang perdagangan dan investasi, infrastruktur, maritim, kesehatan, konektivitas, dan pertukaran masyarakat,” kata Kemlu RI dalam keterangan tertulisnya, Selasa (21/2/2023).
Penyelenggaraan SKB bertepatan dengan perayaan peringatan 10 tahun Kemitraan Strategis Komprehensif Indonesia-China.
Pada pertemuan bilateral antara Presiden Joko Widodo dan Presiden Xi Jinping yang dilakukan di sela-sela KTT G20 di Bali tahun lalu, kedua negara menyepakati pembentukan sebuah rencana aksi.
Rencana aksi tersebut ditujukan untuk semakin memantapkan hubungan kemitraan yang telah ada melalui kegiatan kerja sama konkret antara kedua negara untuk lima tahun ke depan.
Lawatan ini merupakan kunjungan pertama Qin Gang ke Asia sejak dia ditunjuk sebagai Menlu China akhir tahun lalu.
Selama di Jakarta, dilansir dari Antara, Menlu China juga akan melakukan kunjungan kehormatan kepada Presiden Jokowi dan bertemu dengan sejumlah pejabat tinggi lainnya, termasuk Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.
Pada 2022, perdagangan bilateral Indonesia-China mencatatkan rekor baru senilai 133,65 juta dolar AS (sekitar Rp2 triliun) serta diwarnai dengan defisit perdagangan yang berkurang secara signifikan di pihak Indonesia. Pada periode yang sama, China tercatat sebagai investor asing kedua terbesar di Indonesia. (IRN)
menteri luar negeri retno marsudi china qin gang sidang komisi bersama ktt g20 xi jinping
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...