CARITAU JAKARTA – Puluhan mahasiswa Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) melakukan aksi unjuk rasa memprotes kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang telah diputuskan oleh pemerintah pada Sabtu (3/9/2022).
Berdasarkan pantauan caritau.com, puluhan massa mulai merangsek masuk ke Patung Kuda di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, pada Senin (5/9/2022) sekitar pukul 13.00 WIB dengan berjalan kaki dipimpin oleh mobil komando yang membawa pengeras suara.
Baca Juga: Saan Mustopa: Tinggal Selangkah Kader HMI Jadi Presiden Indonesia
Sempat terjadi perdebatan antara massa aksi dan aparat kepolisian yang berjaga di sekitar Patung Kuda, akibatnya puluhan massa tidak diperbolehkan mendekati patung kuda dalam menyampaikan orasinya.
Setelah sejumlah pimpinan massa berdialog dengan pimpinan aparat kepolisan sekitar 10 menit, massa mulai diperbolehkan masuk untuk melanjutkan orasi politiknya di depan Patung Kuda.
Pada aksinya, massa menilai Presiden Joko Widodo dan Wapres Ma'ruf Amin telah gagal memimpin bangsa karena telah memutuskan menaikkan harga BBM di saat situasi ekonomi bangsa yang belum membaik.
Salah seorang orator di atas mobil komando mengatakan, keputusan Presiden Joko Widodo menaikan harga BBM di saat kondisi ekonomi bangsa lemah merupakan keputusan yang tidak berpihak kepada rakyat.
Ia menyebut, saat ini ibu pertiwi bersedih karena rakyat menjerit akibat kebijakan pemerintah yang telah menaikan harga BBM tanpa memerhatikan kondisi ekonomi rakyat yang lemah akibat dihantam corona.
"Ibu pertiwi menangis. Jikalau founding father kita, Bung Karno, Tan Malaka, Bung Hatta masih hidup, saya kira mereka akan menangis melihat pemimpin-pemimpin kita hari ini," kata orator dari atas mobil komando.
Ia mengatakan, kebijakan Jokowi-Ma'ruf tidak berpihak kepada rakyat karena kenaikan harga BBM bakal berdampak besar terhadap kenaikan harga bahan-bahan pokok.
Pada aksi tersebut, pihak kepolisian melakukan rekayasa arus lalu lintas dengan menutup jalan Patung kuda menuju jalan Medan Merdeka Barat atau menuju istana presiden tepat massa aksi menyampaikan orasi politiknya.
Sementara itu, untuk arus lalu lintas di sekitar bundaran Patung Kuda menuju jalan Merdeka Selatan terpantau ramai lancar. Pihak kepolisian bersama dengan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) terpantau mengatur arus lalu lintas terhadap kendaraan yang melintas. (GIBS)
Baca Juga: Soal Pembakaran Bendera Partai oleh Massa HMI, PDIP Pastikan Ambil Langkah Hukum
himpunan mahasiswa islam hmi kenaikan harga bahan bakar minyak demo bbm naik
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024