CARITAU JAKARTA - Sekelompok alumni SMP 22 Jakarta mendeklarasikan diri sebagai relawan Anies Baswedan. Deklarasi digelar di Hotel Sofyan Cut Meutia, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (15/3/2023).
Kelompok Alumni ini mendaulat Yaffi Bastian sebagai Ketua Umum, Cecep Gusnawan, Umar Haris dan Dewi Santi masing-masing sebagai Sekjen Waketum dan Bendum.
Mereka membuat nama yang cukup unik, nama relawannya "Bismillah Bang Anies For Presiden RI -1" disingkat 22 Banies RI-1
"22 Banies RI menyatakan bahwa bagian dari Alumni SMP Negeri 22 Jakarta yang tergabung dalam Relawan 22 Banies RI dengan ini mendeklarasikan dukungan kepada bapak Anies Rasyid Baswedan untuk menjadi Presiden Republik Indonesia 2024," ungkap Cecep Gusnawan selaku Sekjen 22 Banies RI-1.
Ia bersama relwan 22 Banies RI-1 optimis Anies Baswedan akan membawa perubahan yang lebih baik untuk Indonesia.
"Karena kami yakin beliau (Anies Baswedan) amanah dalam mengemban tugas dan tanggungjawab untuk menghadirkan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia dan menciptakan masa depan Indonesia yang lebih baik dan bermartabat," jelasnya.
22 Banies RI-1 memilih berafiliasi dengan Konfederasi Nasional Relawan Anies atau KoReAn. 22 Banies RI-1 bergabung dengan 120 Simpul Relawan Anies untuk berafiliasi dengan KoReAn.
Ketua Umum Konfederasi Nasional Relawan Anies (KoReAn) Muhammad Ramli Rahim hadir langsung dalam deklarasi 22 Banies RI-1 optimis relawan ini akan berjuang memenangkan Anies Baswedan.
"Saya tahu persis, kawan-kawan Alumni SMP negeri 22 Jakarta ini memilih berjuang dalam simpul relawan untuk menjadikan Anies Rasyid Baswedan sebagai Presiden Republik Indonesia tahun 2024 nantinya semata-mata karena menginginkan Indonesia yang lebih baik" tegas Ramli Rahim.
"Dengan kekuatan jaringan alumni, kami bertekad memenangkan Anies Rasyid Baswedan menjadi Presiden Republik Indonesia tahun 2024" tandasnya. (KEK)
korean anies baswedan pemilu 2024 pilpres 2024 relawan perkuat jejaring anies baswedan
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...