CARITAU JAKARTA – Lembaga Survei Charta Politika baru saja merilis survei elektabilitas partai politik menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024.
Berdasarkan survei ini, elektabilitas Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengalami penurunan cukup signifikan, sementara Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) justru mengalami kenaikan.
Baca Juga: Diajak Prabowo Gabung Pemerintahan, Ini Kata Paloh
Adapun, survei ini diawali dengan pertanyaan seandainya pemilu legislatif untuk memilih anggota DPR RI dilaksanakan hari ini dan diikuti oleh partai politik di bawah ini, partai apa yang Ibu/Bapak pilih?
Hasilnya, berikut lima besar Parpol yang paling dipilih masyarakat Indonesia, di antaranya: PDIP (21,4%), Partai Gerindra (14,8%), Partai Golongan Karya (9,3%), Partai Kebangkitan Bangsa (8,7%) dan Partai Keadilan Sejahtera (7,6%).
Kendati memuncaki tangga survei, tingkat elektabilitas Partai berlambang banteng itu mengalami tren penurunan dalam tiga periode pencatatan terakhir, yakni pada April 2022 (24,7%), Juni 2022 (24,1%) dan September 2022 (21,4%).
Hal tersebut berbanding terbalik dengan kondisi Partai Gerindra, di mana pada April 2022 (11,9%), Juni 2022 (13,8%) dan September 2022 (14,8%).
Sebagai informasi, survei dilakukan pada 6-13 September 2022 dengan jumlah sampel sebanyak 1.220 dengan margin of error 2,82%. Kriteria responden berusia minimal 17 tahun atau sudah memenuhi syarat pemilih. (RMA)
Baca Juga: Pengamat Nilai 'Dirty Vote' Tak Banyak Pengaruhi Suara Pemilih
charta politika gerindra pdip pemilu 2024 pilpres 2024 capres 2024
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...