CARITAU JAKARTA - Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan selain menyimpan banyak sejarah, makam ini juga menyimpan sederet kisah mistis yang dapat membuat bulu kuduk merinding. Pasalnya, di area lokasi ini kerap terjadi kejadian janggal kepada satpam dan pengurus makam.
Seorang penjaga makam bernama Hamdani mengaku sering mendengar suara derap tentara tanpa ada wujudnya.
Baca Juga: KPK Periksa Menhub
Biasanya hampir tiap malam, terdengar suara tentara berbaris. Tapi pas dicari tidak ada. Dulu pikirnya, ada tentara sedang tes atau latihan di sini malam-malam," kata penjaga itu.
Menurut Hamdani yang sudah tinggal di Kalibata sejak 1955, suara itu bukan hanya langkah, sesekali juga terdengar seperti suara komando untuk menyerang. Bahkan ada yang berteriak seakan-akan habis tertembak.
"Suara perintah juga sering terdengar. Bahkan ada yang mendengar suara berteriak, seperti orang kesakitan, kena peluru atau disiksa. Teriakannya seperti itu," ungkap dia.
Selain suara derap kaki, Hamdani juga mengatakan sering terlihat hantu Si Manis hanya duduk di pelataran gedung Teater yang berada sekitar makam pahlawan.
"Ada di sini wanita cakep. Orang manggilnya si Manis. Itu biasanya yang dilihatin tukang gali kuburan atau satpam yang jaga pas malam. Tapi dia cuma duduk saja gitu diam, terus hilang," ujar Hamdani.
Hamdani mengungkap, si Manis itu bukan hanya keluar saat malam hari saja, tetapi terkadang saat siang dan sepi, sesekali menampakan wujudnya.
"Pernah waktu bersih-bersih siang hari. Di dalam ruangan nampak sekelebat putih gitu. Duduk di dalam ruangan, terus hilang. Kalau teman saya, ditiup kupingnya, dilihatin bentar. Hilang lagi," beber dia.
Bukan hanya itu, lanjut Hamdani, si Manis juga terkadang membisikkan sesuatu kepada manusia yang diganggunya di seputaran makam pahlawan.
"Dia selain meniup kuping, juga sering membisikkan sesuatu. Mau ngomong gitu. Tapi kalau yang bisik-bisik saya enggak pernah ngalami. Tapi banyak teman saya yang cerita hampir sama, enggak satu dua orang saja," tutur Hamdani.
Meskipun demikian, tidak ada yang tahu apa yang dibisikkan si Manis. Bahkan Hamdani membatah bahwa si Manis yang dimaksud bukanlah orang Indonesia.
Disekitar Makam Pahlawan Kalibata ini juga terdapat sebuah danau, danau ini juga disebut-sebut angker. Menurut kabar yang beredar sering terlihat hantu yang sedang memancing pada siang hari di danau ini. (CARITAU - MUNZIR)
Baca Juga: Pelayanan Publik di Pemprov DKI Jakarta Belum Merata, SKPD Diminta Bekerja Efektif
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...