CARITAU JAKARTA – Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman mengungkapkan ada pergeseran jam kemacetan di wilayah Jakarta selama bulan suci Ramadan 1445 Hijriah.
"Ada pergeseran jam tapi masih bisa diantisipasi. Kalau pagi hari mulai dari jam 07.00 WIB mulai padat, sebetulnya tidak terlalu berbeda jauh, tapi agak panjang macetnya, " katanya, Senin (18/3/2024).
Kemudian untuk sore hari, Latif menyebutkan, kepadatan lalu lintas mulai terjadi pada pukul 15.00 WIB hingga waktu berbuka puasa atau sekitar pukul 18.00 WIB.
"Jam 3 (sore) sampai pada menjelang buka puasa, 'pas' buka puasa mulai landai lalu lintas, " katanya.
Selain itu, seperti dirilis Antara, Latif mengatakan ada sejumlah jalur yang mengalami kepadatan lalu lintas di jam-jam tersebut.
"Jalan jalan protokol, seperti Gatot Subroto, Sudirman-Thamrin, terus juga jalur arteri, seperti Kalimalang terus Daan Mogot, tempat tempat takjil juga. kita antisipasi di beberapa jalan tersebut," katanya.
Untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan, pihaknya melakukan antisipasi yang salah satunya mengerahkan sejumlah personel lebih awal.
"Kalau kita kan memang tugas tetap, siaga di lapangan, hanya kalau sore kita lebih awal," katanya. (DIM)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...