CARITAU MAKASSAR - SA, seorang bocah berusia 11 tahun di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) terkena proyektil peluru senapan angin oleh orang yang tidak dikenal (OTK). Akibatnya ia harus dirawat di rumah sakit.
Kapolsek Manggala, Kompol Suamsuardi membenarkan ihwal kejadian tersebut. Di mana kejadian yang menimpa SA itu terjadi di sekitar Jalan Ujung Bori, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Sulsel, pada Sabtu (20/5/2023) malam lalu.
Baca Juga: Peluru Nyasar Kena Nenek 61 Tahun di Makassar Ternyata Senjata Pabrikan, Milik Anggota Polri?
Ia menceritakan, awalnya korban mengeluh sakit sesak nafas kepada orang tuanya. Atas dasar itu, orang tua korban pun membawa SA untuk melakukan pemeriksaan di rumah sakit.
"Jadi itu awalnya korban mengeluh sakit kayak sesaf nafas, lalu dibawa orangtuanya ke Rumah Sakit (RS), setelah rontgen ternyata ada benda seperti proyektil senapan angin (senapan burung) di tubuhnya," katanya, Minggu (21/5/2023) kemarin.
Di mana, ia menjelaskan, kejadian tersebut terjadi saat dirinya bermain di sekitar rumahnya.
"Informasinya saat itu korban sedang bermain di kawasan dekat rumahnya," katanya.
Saat ini, kata dia, pihaknya tengah melakukan penyelidikan terkait pengguna senapan angin tersebut.
Sejauh ini pihaknya juga sudah melakukan pemeriksaan terhadap korban maupun oran tuanya.
"Pelakunya sementara masih diselidiki," tandasnya.
Dari informasi, luka tembak yang dialami bocah malang itu bersarang di bagian bawah ketiaknya. Hingga kini SA pun masih menjalani perawatan intensif di RS. (KEK)
Baca Juga: Viral Emak-emak Terlibat Adu Jotos di Makassar
peluru nyasar proyektil peluru nyasar makassar bocah 11 tahun
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...