CARITAU JAKARTA – Setelah sekian lama dijabat oleh seorang pelaksana tugas, jabatan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) akhirnya akan segera diisi oleh pejabat definitif. Presiden Joko Widodo akan melantik Menkominfo dan sejumlah wakil Menteri besok, Senin (17/7/2023). Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid membenarkan hal tersebut.
“Kabarnya demikian. Kita tunggu besok,” kata Meutya, Minggu (16/7).
Baca Juga: Eks Menkominfo Johnny Plate Divonis 15 Tahun Penjara
Informasi yang beredar, dalam undangan tertulis waktu pelantikan menteri ini akan digelar di Istana pada pukul 09.00 WIB. Informasi tersebut menyebut ada pelantikan Menkominfo, 4 wamen, dan 1 anggota Dewan Pertimbangan Presiden atau Wantimpres.
Istana pun sudah mengonfirmasi kabar pelantikan sejumlah pejabat baru oleh Jokowi besok. Namun Istana belum menyampaikan siapa saja nama-nama yang bakal mengucap sumpah jabatan pada pada Senin besok.
"Benar, besok pagi akan ada pelantikan oleh Bapak Presiden. Tapi untuk jabatan apa dan siapa yang akan dilantik, kita lihat besok bersama di Istana Negara," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden Bey Machmudin, Minggu (16/7/2023).
Meutya memberikan sedikit bocoran mengenai siapa sosok Menkominfo yang akan dilantik oleh Presiden Jokowi.
“Kabarnya orangnya hadir di acara KIB sebagai tamu,” kata Meutya.
Berdasarkan bocoran dari Meutya itu, kemungkinan besar sosok Wamendes Budie Arie Setiadi lah yang dipilih Jokowi untuk mengisi jabatan Menkominfo menggantikan Johnny G Plate yang tersandung kasus korupsi BTS Bakti di Kejaksaan Agung. Budi
Budi Arie yang merupakan Ketum Relawan Projo sendiri pernah hadir dalam acara silaturahmi nasional KIB tahun lalu. Selain dirinya, hadir juga Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan. Luhut dan Budi Arie duduk sejajar dengan para ketua umum partai politik KIB ketika itu.
Sedangkan salah satu sosok yang santer disebut akan mengisi posisi Wamenkominfo kabarnya adalah Nezar Patria.
Nezar adalah seorang wartawan senior, aktivis, dan juga penyair yang merupakan salah satu dari tiga belas korban penculikan pada masa Orde Baru. Saat ini Nezar masih menjabat sebagai Direktur Kelembagaan PT Pos Indonesia. (FAR)
Baca Juga: Johnny G. Plate Bakal Hadapi Sidang Putusan Hari Ini, Bakal Dihukum Berat?
jokowi lantik menkominfo jokowi lantik sejumlah wamen budi arie setiadi nezar patria johnny g plate
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...