CARITAU MAKASSAR - Mantan Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL) hingga saat ini masih menemani sang ibunda di kediamannya di Jalan Haji Bau, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
SYL tiba di kediaman Nurhayati Yasin Limpo pada pukul 09.30 WITA. Namun hingga pukul 18.30 WITA, SYL masih berada di kediaman ibunya.
Baca Juga: SYL Transfer Uang Pedangdut Nayunda, Mengaku Utang Budi
Dari pantauan Caritau.com di lokasi, situasi rumah ibunda SYL terbilang sepi. Hanya beberapa orang yang terlihat berada di pekarangan.
Selain itu, nampak juga beberapa orang yang keluar masuk dari dalam rumah tersebut. Mereka terlihat keluar-masuk ke dalam rumah tersebut.
Meski begitu, pagar rumah milik Nurhayati Yasin Limpo itu nampak tertutup rapat. Sementara di depan rumah ibunda SYL, kendaraan lalu lalang seperti hari-hari biasa.
Sementara beberapa mobil juga terparkir di depan rumah ibunda SYL yang diduga merupakan mobil dari sanak keluarga.
Untuk diketahui, SYL batal menghadiri pemanggilan pemeriksaan di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (11/10/2023) hari ini.
SYL memilih pulang ke kampung untuk merawat ibundanya yang saat ini diketahui mengalami sakit.
Hal itu juga dibenarkan oleh Keponakan SYL, Devo Khadafi yang ditemui awak media di depan kediaman ibunda SYL pada Rabu siang.
"Sebenarnya beliau (SYL) sudah ada di dalam, tadi karena kondisinya nenek kami cukup (parah), namanya orangtua yah. Kami mewakili keluarga memohon kepada teman-teman untuk membersihkan semacam privasi kepada keluarga karena kebetulan nenek kami sementara sakit di dalam," kata Devo.
Ia pun meminta waktur agar SYL fokus untuk merawat ibunda tercintanya yang saat ini tengah terbaring sakit.
"Jadi kami memohon untuk memberikan privasi kepada keluarga untuk kita bisa merawat orangtua kami yang sementara sakit di dalam," pintanya.
"Kami mohon kepada teman-teman untuk diberikan ruang untuk bisa merawat nenek kami," sambungnya.
Meski begitu, lanjut Devo, pamannya yang juga mantan gubernur Sulsel dua periode itu tetap akan berkomitmen untuk mengikuti proses hukum yang ada.
"Pak Syahrul juga berkomitmen mengikuti semua proses hukum yang akan dilewati beliau," tandasnya. (KEK)
Baca Juga: SYL Emosional Mendengar Kesaksian Mantan Ajudan
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...