CARITAU RIYADH - FC Barcelona sukses mengalahkan rival abadi mereka Real Madrid dengan skor 3-1, sekaligus menyabet gelar Piala Super Spanyol. Duel yang bertajuk El Clasico ini dihelat di King Fahd Stadium, Arab Saudi, Senin (16/1/2023) dini hari WIB.
Tim asuhan Xavi Hernandez itu bermain apik dan tertata rapi sejak peluit pertama dibunyikan. Di lain sisi, Real Madrid di awal pertandingan juga bermain baik meski kehilangan kendali setelah Gavi mencetak gol pertama untuk Barcelona.
Gol tersebut dicetak oleh Wonderkid berusia 18 tahun itu di menit ke-33. Mendapatkan umpan dari Lewandowski, Gavi kemudian tinggal berhadapan langsung dengan Courtois. Tanpa kesulitan berarti, dia berhasil melepaskan tembakan terukur ke sudut kanan bawah dan gol!
Jelang babak pertama berakhir, giliran Gavi yang menyumbang assist untuk gol Lewandowski. Dengan tenang, Eks pemain Bayern Munich itu menaklukkan Courtois dan membawa Barcelona menutup babak pertama dengan keunggulan dua gol.
Di babak kedua, Real Madrid berupaya mengejar ketertinggalannya. Adapun lini belakang Barcelona yang bermain disiplin, membuat Karim Benzema dan kolega cukup kewalahan untuk menjebol gawang Blaugrana yang dijaga Ter Stegen.
Asyik menyerang, gawang Real Madrid harus dibobol untuk kali ketiga lewat upaya Pedri di menit ke-69. Gavi cukup cerdik dan memberi umpan ke tiang jauh yang mampu dikonversikan Pedri menjadi sebuah gol. Barca kian di atas angin.
Jelang pertandingan berakhir, Los Galaticos berhasil mengurangi defisit gol. Di mana sang kapten, Karim Benzema akhirnya dapat menaklukkan Ter Stegen lewat sepakan kerasnya di dalam kotak penalti. Laga pun berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan FC Barcelona.
Berdasarkan statistik, Barcelona unggul dalam segi penguasaan bola yakni 54 persen. Pedri dan kolega juga menorehkan 11 tembakan, enam di antaranya on target. Adapun Real Madrid mampu menciptakan 12 peluang, enam di antaranya mengarah ke gawang.
Seusai pertandingan, FC Barcelona pun merayakan gelar Piala Super Spanyol. Sebagaimana diketahui, ini merupakan gelar pertama bagi klub yang bermarkas di Catalan tersebut setelah hengkangnya Mega Bintang mereka, Lionel Messi ke PSG.
Gelar ini menambah catatan apik Barca di turnamen tersebut, yakni koleksi 14 trofi. Sementara pesaing terdekatnya Real Madrid baru meraih 12 trofi.
Tak hanya itu, Gavi juga dinobatkan menjadi pemain terbaik di pertandingan ini. Perannya begitu penting dan kentara, di mana Gavi yang baru berusia 18 tahun itu sukses menggelontorkan satu gol dan dua assist ke gawang Real Madrid.
Susunan Pemain
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal (Nacho Fernandez 72’), Antonio Rudiger, Eder Militao, Ferland Mendy; Toni Kroos (Marco Asensio 72’), Eduardo Camavinga (Rodrygo 46’), Luka Modric (Dani Ceballos 65’); Federico Valverde, Karim Benzema, Vinicius Junior.
Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Jules Kounde, Andreas Christensen, Ronald Araujo (Eric Garcia 88’), Alejandro Balde; Frenkie de Jong (Franck Kessie 88’), Sergio Busquets, Pedri; Gavi, Robert Lewandowski, Ousmane Dembele (Raphinha 78’).
(RMA)
Baca Juga: Ancelotti Sebut El Clasico Bukan Laga Penentuan Juara LaLiga
piala super spanyol barcelona vs real madrid gavi el clasico
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024