CARITAU MAKASSAR - Barang berharga milik anggota polisi, Septian Pradana Putra (34) dibobol maling dengan memecahkan kaca mobilnya.
Alhasil, pelaku berhasil mengambil satu buah tas warna hitam yang berisikan pakaian, speaker JBL dan topi. Ia pun melaporkan kasus pencurian ini ke Mapolsek Ujung Pandang.
Baca Juga: Semangat Ramadan dan Toleransi, Katedral Manchester Jadi Tempat Buka Bersama Umat Muslim
Kasi Humas Polsek Ujung Pandang Aipda Suwandi membenarkan kejadian tersebut. Saat ini petugas tengah melakukan penyelidikan.
"Telah datang seorang laki-laki yang melaporkan kasus dugaan pencurian dengan Nomor LP / B / 85 / IV / 2022 /Restabes Makassar/Sektor Ujung Pandang," ungkapnya, Rabu (27/4/2022).
Suwandi menjelaskan kronologi kejadian pembobolan. Di mana, awalnya korban bernama Septian hendak berkunjung ke Cafe Numerica yang berada di Jalan Bonto Lempangan untuk buka puasa bersama teman-temannya.
Kemudian korban memarkir mobil di depan PT Taspen lalu korban masuk di kafe namun pada saat selesai buka bersama dengan teman-teman korban kembali ke mobil dan melihat mobil sudah di pecahkan kacanya di sebelah kanan bagian belakang
Kata dia, dalam aksi pembobolan kaca mobil itu, pelaku mengambil 1 buah tas warna hitam yang berisikan pakaian, speaker JBL dan topi.
"Atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp1.500.000. Kemudian korban merasa keberatan dan melaporkan ke pihak yang berwajib guna proses hukum lebih lanjut," pungkasnya. (KEK)
Baca Juga: Hadiri Buka Puasa Bersama NasDem, Anies Baswedan Akui Kedekatannya dengan AHY
mobil polisi makassar dibobol maling buka bersama bukber kirminalitas
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024