CARITAU JAKARTA - Pegiat media sosial Denny Siregar mengunggah video tiga petugas aviation security (avsec) Bandara Soekarno-Hatta meninggalkan tugas. Petugas tersebut malah menjemput dan mendampingi Bahar bin Smith yang baru turun dari pesawat.
Tak hanya mengawal, ketiga petugas itu terlihat bergantian mencium tangan Habib Bahar bin Smith. Tindakan tiga avsec Bandara Soekarno Hatta itu terekam kamera dan menjadi viral.
Baca Juga: Viral, Singgih Sahara Diduga Bikin Donasi Bodong dan Pakai Uang Pengobatan Ibunya untuk Judi Online
Cuitan Denny Siregar dalam unggahan videonya meminta tanggapapan Angkasa Pura. "Ini @AngkasaPura_2 gimana tanggapan atas perilaku karyawannya? Kok jadi gak profesional begini," tulis Denny Siregar.
Tak hanya Denny, video tersebut juga sempat diunggah pegiat media sosial Guntur Romli di akun @GunRomli. Guntur Romli mengaku takut apabila melihat petugas Avsec yang tunduk kepada eks narapidana.
"Seram juga kalau para AVSEC bandara malah 'mengawal ketat' dan tunduk pada Bahar ini, eks napi penganiayaan anak, yang dikenal penyebar kebencian dan kekerasan berbasis agama," kata Guntur Romli melalui akun Twitternya @GunRomli pada Jumat (31/3/2023).
"Saya meragukan keamanan di bandara nih kalau kayak gini yang dipertontonkan AVSEC," katanya.
Unggahan Denny maupun Guntur Romli langsung ditanggapi Komisaris Angkasa Pura II sekaligus Staf Khusus Menteri Koperasi dan UKM Bidang Pemberdayaan Ekonomi Kreatif, Fiki Satari di akun twitternya @fikisatari.
"Sudah langsung diberhentikan bang @dennysirregar 3 avsec (unorganik/outsource). Godaan puasa pisan nyak," katanya.
"Hahaha Siaaapp kerenn," jawab Denny.
PT Angkasa Pura II menanggapi kasus tersebut, ketiga petugas itu dinilai telah melakukan tindakan indisipliner dengan bertugas tidak sesuai Prosedur Operasi Standar (Standard Operating Procedure/SOP). SOP dari petugas avsec adalah memastikan keamanan dan keselamatan penerbangan dengan menjalankan pemeriksaan terhadap barang dan orang.
SM of Branch Communications & Legal Bandara Soekarno-Hatta M. Holik Muardi menyebut tiga petugas avsec non-organik telah melakukan pelanggaran SOP, serta tindakan indisipliner saat bertugas di Bandara Soekarno-Hatta pada Jumat (3/3/2023).
"Ketiga avsec melakukan pelanggaran berat, yakni meninggalkan area kerja tanpa melapor ke atasan langsung, lalu melakukan penjemputan dan pendampingan terhadap penumpang, di mana ini bukan SOP dari avsec," ujar Holik dalam keterangan tertulis dan dikutip Sabtu (1/4/2023).
"Tindakan ini merupakan pelanggaran SOP berat dan sangat tidak dibenarkan karena dapat menimbulkan dampak terkait aspek keamanan yang tidak kita semua inginkan," dia menambahkan.
Atas pelanggaran terhadap SOP dan tindakan indisipliner itu, ketiga petugas avsec diganjar sanksi terberat sesuai perjanjian kerja. Adapun sanksi berat yang dimaksud adalah pemberhentian. (DID)
Baca Juga: Ini Alasan Hotman Paris Lebih Memilih untuk Bela Aden Wong Dibanding Amy
video viral petugas bandara kawal bahar bin smith habib bahar pt angkasa pura pecat
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...