CARITAU MAKASSAR - Tim Laboratoritum Forensik (Labfor) Polda Sulsel melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kebakaran Pasar Terong Makassar, Selasa (7/2/2023).
Tim Labfor Polda Sulsel didampingi Kanit Resrkrim Polsek Bontoala Makassar Iptu Andi Ilham Anwar memeriksa beberapa los milik pedagang yang hangus terbakar.
Baca Juga: Kebakaran Pabrik Kahatex
Selain itu beberapa pedagang juga dimintai keterangannya terkait insiden yang menghanguskan 24 los pedagang pada Minggu (5/2/2023) malam lalu.
Kanit Resrkrim Polsek Bontoala Makassar Iptu Andi Ilham Anwar mengatakan sebanyak 4 orang anggota Tim Labfor Polda Sulsel yang melakukan olah TKP di lantai 2 Pasar Terong Makassar.
"Iya benar," ungkapnya.
Adapun keempat Tim Labfor Polda Sulsel yakni Kompol Wiji Purnomo, Iptu Rahmat Saleh, Iptu Subono dan Briptu Syamsul.
Diketahui, Pasar Tradisional Terong Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) terbakar pada Minggu (5/2/2023) malam.
Sebanyak 24 kios ludes dilahap si jago merah. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.
"24 kios yang terbakar. Rata-rata menjual barang pecah belah di lantai dua itu," ungkap Komandan Pleton 1 Damkar Makassar, Ramli di lokasi kejadian.
Ia menjelaskan, dalam kebakaran tersebut pihaknya menerjunkan sebanyak 22 unit Mobil Damkar di lokasi kebakaran.
"Posko Ujung Tanah 4 unit, Timur 3 Unit, Posko Damkar 14 unit dan Tanjung 1 Unit," katanya.
Di mana, kata dia, kebakaran terjadi sekitar pukul 21.05 Wita. Meskipun begitu, pihaknya tak menemukan kendala dalam kebakaran tersebut.
Di mana, kurang lebih dari 1 jam, api bisa dipadamkan sekitar 1 jam lamanya.
"Proses pemadaman kurang lebih 1 jam lamanya," ungkapnya.
Kebakaran ini, kata dia, diduga akibat korsleting listrik dari salah satu kios pedagang. Api lalu dengan cepat menjalar ke bangunan lain karena kondisi pasar yang kumuh dan tua.
"Diduga ada listrik korslet," tandasnya. (KEK)
Baca Juga: DLHK Catat 824 Ha Hutan dan Lahan di Sulsel Terbakar, Dua Orang Meninggal Dunia
kebakaran pasar terong makassar olah tkp tim labfor polda sulsel
Viral! Video Oknum Relawan Paslon Kotabaru 02 H Fa...
Cara Upgrade Skill Gaming dengan Samsung Galaxy A1...
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...