CARITAU JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan menyampaikan pidato politik bertema 14 Agenda Perubahan dan Perbaikan yang diusung Partai Demokrat untuk Pemilu 2024, Jumat (14/7/2023) pukul 19.30 WIB.
"14 Agenda Perubahan dan Perbaikan ini merupakan proposal yang ditawarkan Partai Demokrat kepada rakyat Indonesia, dan akan diperjuangkan secara maksimal jika kelak Partai Demokrat dipercaya rakyat pada Pileg 2024, dan capres-cawapres yang diusung Partai Demokrat memenangkan Pilpres 2024," kata Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, Kamis (13/7/2023).
Baca Juga: Penghargaan Denny JA Berhasil Menangkan Pilpres 5 Kali
Menurutnya, 14 Agenda Perubahan dan Perbaikan ini dirumuskan berdasarkan hasil tatap muka dan dialog antara Ketum AHY, angota FPD DPR/DPRD Provinsi, Kota, dan Kabupaten, serta kader-kader utama Partai Demokrat dengan masyarakat ketika melaksanakan safari politik di seluruh di Indonesia.
"Masyarakat Indonesia bisa menyaksikan langsung Pidato Politik AHY ini melalui 4 (empat) stasiun televisi nasional pada Jumat (14/7/2023) pukul 19.30 WIB," ujarnya.
Untuk lebih menggelorakan semangat perubahan dan perbaikan ini, 514 DPC dan 38 DPD Partai Demokrat, serta bacaleg Partai Demokrat di seluruh Indonesia juga akan melaksanakan kegiatan nonton bareng (nobar) Pidato Politik Ketum AHY bersama masyarakat di lingkungannya masing-masing.
DPP Partai Demokrat sendiri akan melaksanakan acara nonton bareng Pidato Politik ini di kantor DPP Partai Demokrat, bersama ratusan kader, media, dan perwakilan masyarakat. Menurut rencana, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono beserta jajaran pengurus teras juga akan menghadiri nonton bareng di kantor DPP Partai Demokrat ini.
Setelah nonton bareng, akan digelar diskusi membahas perubahan dan perbaikan yang disampaikan dalam pidato politik Ketum AHY ini.
Ketua Demokrat Jakarta, Mujiyono memastikan akan menggelar nonton bersama pidato politik AHY di kantor DPD Demokrat Jakarta di Jalan Bungur Buntu Nomor 34, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Dalam Nobar itu, Demokrat Jakarta mengundang seluruh pengurus, bakal calon anggota legislatif (Bacaleg), kader hingga simpatisan.
“Semangat perubahan dan perbaikan untuk Indonesia terus meluas ke jejaring rakyat di pelosok Jakarta. Apalagi, mas ketum AHY telah menyiapkan 14 Agenda besar untuk mewujudkan perubahan dan perbaikan itu,” ujar Mujiyono.
Salah satunya, kata Mujiyono, Demokrat Jakarta akan menggelar bulan Bhakti Partai Demokrat yang akan dihadiri AHY di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Selain untuk menyapa warga dan kader, ucapnya, AHY juga akan menyalurkan sejumlah bantuan untuk warga Jakarta Selatan.
“Setelah itu akan berziarah ke makam keramat di sekitar Masjid Al-Barkah, Kemang, yakni makam almarhum Husaini (Guru Sinin), kemudian menantunya almarhum Guru H Raidi, dan juga cucunya Raisin (Guru KH Naisin). Kemudian AHY akan bertemu tokoh masyarakat, pengurus, bacaleg hingga kader di kantor DPD Demokrat Jakarta,” katanya. (DID)
Baca Juga: TKN Prabowo-Gibran Tuding Film 'Dirty Vote' Berisi Fitnah
demokrat dki pidato politik ahy nobar agenda perubahan pilpres 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...