CARITAU JAKARTA - Pasca Menkominfo Johnny G Plate ditetapkan tersangka, Ketua Umum NasDem Surya Paloh langsung kumpulkan elite NasDem. Pemanggilan dilakukan untuk merespon status Johnny G Plate.
Diketahui, Johnny yang juga Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai NasDem ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi menara BTS oleh Kejaksaan Agung (Kejagung).
Baca Juga: Soal Partai Demokrat Keluar dari Koalisi, Surya Paloh: KPP Masih Ada
"Barusan ditelepon Pak Surya. Terkait Pak Plate belum tahu ini saya harus ke DPP dulu," kata Willy, Rabu (17/5/2023).
Willy enggan menjawab lebih jauh mengenai sikap yang akan diambil partainya usai Johnny G. Plate menjadi tersangka. Diketahui, Plate merupakan Sekjen Partai NasDem.
Willy juga belum mau bicara mengenai pengganti Johnny G. Plate di kabinet. Willy pun enggan mengaitkan penetapan tersangka terhadap Plate berkaitan dengan pencalonan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden.
"Ya kita lihat lah nanti, kita enggak bisa berpraduga ya. Kita lihat ya, ranahnya hukum apa, ranahnya politik apa?" tuturnya.
Dia hanya memastikan proses hukum yang sedang berjalan tidak akan mengganggu proses pencalegan Partai NasDem dalam menghadapi Pemilu 2024.
"Enggak. Enggak ada hubungannya dengan pencalegan, pencapresan. Kita tunggu lah," ucapnya. (DID)
Baca Juga: Protes Kriteria Cawapres Anies Baswedan, NasDem Dinilai Cari Cara Batalkan Pencapresan
nasdem surya paloh kumpulkan elite nasdem johnny g plate tersangka
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024