CARITAU MAKASSAR – Badan Nasional Narkotika (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan, Dinas Kesehatan dan Kemenag meluncurkan Program Bersih Narkoba (Bersinar) yang mewajibkan setiap pasangan yang akan menikah bebas dari barang ilegal tersebut.
Baca Juga: Bea Cukai Sita 170 Kg Ganja Asal Aceh Lewat Penjualan Daring
"Setelah dinyatakan bebas narkoba baru mendapatkan surat rekomendasi melanjutkan pernikahan," katanya.
Kebijakan ini memberikan informasi ke masyarakat bahwa pemberantasan narkoba oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) dan jajarannya, kini tidak hanya melalui penindakan namun juga melalui pendidikan kepada masyarakat.
Program Bersinar sebagai bagian dari edukasi pada masyarakat dan bentuk dukungan dalam pemberantasan narkoba oleh Pemprov Sulsel.
Kakanwil Kemenag Sulsel Khaeroni menyatakan, sebelum memasuki jenjang pernikahan, kedua calon pengantin harus siap fisik dan mental agar dapat melahirkan generasi andal dan beriman.
Sementara dari sisi kesehatan, Kepala Dinas Kesehatan Bachtiar Baso seperti dirilis Antara mengatakan, selain calon pengantin harus mengetahui tentang kesehatan reproduksi, juga harus bebas dari zat berbahaya sehingga Program Bersinar tepat digencarkan di lapangan.
Salah seorang calon pengantin di Nursiah di Kecamatan Ujung Tanah, Makassar, mengatakan setuju dengan Program Bersinar agar masing-masing calon pengantin mengetahui kondisi pasangannya sebelum menikah dan berumah tangga.(KEK)
Baca juga :
Kontroversi Daun Kratom, Obat Herbal atau Narkoba?
Thailand Legalkan Ganja, Sebut Ganja Sangat Berharga Seperti Emas
Dampak Negatif Ganja dan Gugatan Tiga Ibu Terhadap UU Narkotika
Legalkan Ganja, Warga Thailand Boleh Teler Sembarangan di Jalan Gak Ya?
Baca Juga: Pemusnahan Ladang Ganja di Aceh Utara
badan nasional narkotika bnn provinsi sulawesi selatan program bersih narkoba bersinar ganja narkotika
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...