CARITAU JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menanggapi pernyataan yang dilontarkan Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto pasca debat capres.
Menurut Hasto, seorang calon pemimpin negara seharusnya tidak mudah terbawa emosi hingga mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas.
"Kalau dalam debat saja sudah emosi, lalu terbawa-bawa setelah debat dengan mengatakan goblok, tolol, bagaimana bisa menjadi pemimpin yang baik?” kata Hasto dari keterangan tertulisnya dikutip, Minggu (14/1/2024).
Hasto pun menyampaikan dirinya sependapat dengan Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) bahwa keputusan bangsa dan negara ini harus diambil dengan jernih tanpa emosi atau marah-marah.
“Saya sependapat (dengan JK) bahwa keputusan bangsa dan negara ini harus diambil dengan jernih,” ucapnya.
Sebelumnya, Jusuf Kalla menyatakan seorang pemimpin harus mengedepankan sikap sabar daripada memperlihatkan sisi emosional saat menghadapi suatu persoalan.
“Bagaimana kira-kira negara dipimpin oleh orang yang suka marah? Bagaimana kira-kira kalau dia berdebat dengan kepala negara lain?” ucap JK di Surabaya, Jawa Timur pada Rabu, 10 Januari 2024.
Hasto mengingatkan agar Prabowo tidak terbawa emosi berkepanjangan seusai debat capres kedua Ahad pekan lalu. Namun, Hasto menyatakan maklum dengan sikap emosi Prabowo.
Pasalnya, kata dia, Prabowo sebagai Menteri Pertahanan tak bisa menyampaikan konsep pertahanan dan geopolitik dengan lebih baik daripada kompetitornya, yaitu Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.
“Tetapi kami bisa memaklumi, karena tema pertahanan itu seharusnya Pak Prabowo yang memimpin, tetapi justru Pak Ganjar yang mampu mengambil alih pembahasan tema-tema strategis tentang pertahanan, keamanan geopolitik dan hubungan luar negeri," ujarnya. (DID)
pdip prabowo subianto terbawa emosi Debat Capres 2024 pilpres 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...