CARITAU JAKARTA – Pendaftaran pasangan Capres - Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD resmi diterima Komisi Pemilihan Umun (KPU) pada Kamis (19/10/2023). Dengan ini, Ganjar - Mahfud menjadi pasangan kedua yang mendaftarkan diri untuk maju ke Pilpres 2024 mendatang setelah duet Anies - Cak Imin.
Pasangan Ganjar - Mahfud didukung oleh empat parpol pengusung yang telah memenuhi ambang batas presidential threshold, yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Partai Persatuan Pembangunan, Partai Hanura dan Partai Perindo.
Baca Juga: PDIP dan PKS Berpotensi Oposisi, NasDem, PKB serta PPP Diprediksi Merapat ke Prabowo-Gibran
Dalam sambutannya, Capres Ganjar Pranowo mengatakan seluruh dokumen dan persyaratan lainnya sudah rampung. Dia mengaku siap untuk mengikuti tahapan lainnya sebelum Pilpres 2024 mendatang.
"Terimakasih atas seluruh dukungannya, kami bersama Mahfud dan Istri hadir di KPU menyerahkan dokumen, visi misi dan seluruh persyaratan lainnya. Insha Allah minggu besok kita akan cek kesehatan," kata Ganjar di Gedung KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/2023).
Ganjar menyebut, dokumen yang diserahkan sangat mudah dimengerti, serta berharap masyarakat bisa melihat berkas-berkas pendaftarannya.
"Mudah-mudahan nanti akan banyak masukan, kami pengen mendengar terus menerus, catatan masukan dari masyarakat agar bisa menyempurnakan itu sampai nanti kita berada pada posisi akhir pada saat Pemilu yang akan datang di 14 Februari," tuturnya.
Sementara itu, Ketua KPU Hasyim Asy'ari menjelaskan pendaftaran Ganjar - Mahfud sudah lengkap. Selanjutnya, kata Hasyim, duet tersebut dijadwalkan akan memeriksa kesehatan pada 22 Oktober mendatang.
"Sudah kami periksa untuk pasangan (Ganjar - Mahfud) yang mendaftar hari ini. Kami nyatakan lengkap.
"Surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Subroto. Untuk pasangan calon Pak Ganjar dan Pak Mahfud, dijadwalkan pada ahad 22 Oktober 2023 bertepatan dengan Hari Santri," ucap Hasyim. (RMA)
Baca Juga: Jokowi Bagi-bagi Bansos Jelang Pencoblosan, Ini Kata Puan
pendaftaran capres - cawapres ganjar pranowo mahfud md pilpres 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...