CARITAU SEMARANG – Polisi menyelidiki penemuan jasad perempuan tanpa identitas yang terbungkus dalam kardus di tepi jalan di Dusun Pasir, Kecamatan Mijen, Kabupaten Demak, Jawa Tengah.
Baca Juga: Mabes Polri Benarkan Densus 88 Tangkap 10 Terduga Teroris di Wilayah Solo Raya
"Seorang wanita tanpa identitas yang belum bisa diidentifikasi," kata Kombes Iqbal di Semarang, Kamis (11/8/2022).
Menurutnya, jasad pertama kali ditemukan pencari rumput yang melintas di jalan arah ke Dusun Pasir, setelah mencium bau menyengat yang diduga berasal dari sebuah kardus.
"Saksi melihat sebuah kardus yang terbungkus rapi, kemudian membukanya dengan sebatang besi," tambahnya.
Menurut keterangan saksi seperti dirilis Antara, terlihat kerangka yang diduga tangan manusia. Dia pun segera melapor ke warga dan meneruskan laporan ke Polsek Mijen dan petugas langsung mendatangi lokasi. Saat ini kasus dalam penanganan Polres Demak.(HAP)
Baca Juga: Seorang Terduga Teroris Diamankan, Densus 88 Antiteror Geledah Sebuah Rumah di Boyolali
polisi menyelidiki penemuan jasad perempuan tanpa identitas terbungkus dalam kardus dusun pasir kecamatan mijen kabupaten demak jawa tengah
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024