CARITAU JAKARTA - Juru bicara Anies Baswedan, Hendri Satrio, mengaku tidak mempersoalkan jika Partai Demokat tidak melakukan deklarasi sendiri dalam pencalonan Anies Baswedan. Hendri mengatakan, emua proses diserahkan ke Partai Demokrat.
Diketahui, Partai NasDem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sudah resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) mereka. Kini, menyisakan Partai Demokrat yang belum mendeklarasikan Anies secara resmi.
Baca Juga: Capai 3,5 Juta, Pemesan e-Tiket Kampanye Akbar AMIN di JIS Kalahkan Konser Coldplay
"Apakah perlu deklarasi resmi seperti yang dilakukan PKS dan Partai NasDem, atau langsung deklarasi bersama, tidak ada masalah," kata Hendri belum lama ini, dikutip Senin (27/2/2023).
Dikatakan Hendri, pihaknya menghargai proes internal Partai Demokrat dalam mengusung Anies. Hendri mengaku mendapat informasi jika Partai Demokrat kemungkinan akan langsung deklarasi bersama.
Hal yang penting, lanjutnya, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), sudah menyatakan dukungannya terhadap Anies. Hal ini merupakan langkah yang harus diapresiasi karena AHY setia pada garis perubahan.
Dalam proses pembahasan di koalisi, menurut Hendri, Partai Demokrat tetap mengirim perwakilan untuk berdiskusi dengan tim kecil Anies Baswedan.
"Tim kecil ini isinya perwakilan partai, masing-masing dua orang. Termasuk dari Anies juga dua orang," terang Hendri.
Selama ini, menurut Hendri, diskusi berjalan dengan baik. Partai Demokrat juga secara berkala menyampaikan update dalam tim kecil tersebut. (DID)
Baca Juga: Tanggapi Cuitan RG Soal Anies Tak Menang di Pilpres, Kader Demokrat: Bukti Ketidaksukaan Rakyat!
demokrat deklarasi anies capres anies baswedan capres 2024 koalisi perubahan
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...