CARITAU JAKARTA - Perpecahan di internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) semakin tajam. Setelah sejumlah kader partai berlambang Ka’bah itu membentuk Forum Ka’bah Membangun untuk mendukung Anies Baswedan pada Pilpres 2024, kini kader partai yang sama juga mendeklarasikan dukungan kepada mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Seperti dikutip dari TVOnenews, Kamis (18/5/2023), deklarasi itu dilakukan di Ganeca Convention Hall Purworejo, Jawa Tengah, Senin (15/3/2023), dalam acara silaturahmi yang dihadiri perwakilan kader PPP Se-Pulau Jawa, yakni perwakilan dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Banten, DIY dan DKI Jakarta.
Baca Juga: MK Tolak Seluruh Permohonan Sengketa Pilpres Ganjar-Mahfud
Dalam acara yang digagas GPK Al Quds Purworejo ini, para kader PPP juga menyampaikan mosi tidak percaya pada kepengurusan DPP PPP saat ini yang berada di bawah kepemimpinan Plt Ketum PPP Mardiono.
“Kami kader-kader PPP se Jawa Tengah, Yogjakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jakarta dan Banten dengan ini menyatakan sikap, satu, meminta kepada saudara Mardiono untuk segera melaksanakan surat Menkumham tertanggal 6 April 2023,” kata Anwar Sanusi, salah satu kader PPP.
Ia menjelaskan, jika Mardiono tidak mengindahkan dan tidak melaksanakan perintah tersebut, maka pihaknya akan menunjuk pengacara Denny Indrayana untuk melaksanakan pendampingan hukum pada Mahkamah Partai DPP PPP.
"Kami juga akan melakukan gugatan terhadap keabsahan PIt Ketua Umum DPP ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, dan PTUN," katanya.
Anwar juga mengatakan bahwa mereka akan melaksanakan Muktamar Luar Biasa selambat-lambatnya pada September 2023.
Ada 6 poin yang tercantum dalam dokumen hasil pertemuan yang dinamai Deklarasi Purworejo itu, di antaranya meminta kepada Mardiono untuk mengembalikan kepengurusan PPP hasil Muktamar IX Makassar, karena menurut mereka, proses penentuan Mardiono sebagai Plt Ketum PPP tidak sah serta melanggar AD/ART PPP dan UU Parpol.
Selain itu, para kader PPP ini juga menyatakan mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (Bacapres) yang akan mereka perjuangkan, dan mendorong Anies untuk menggandeng Tokoh PPP Jawa Tengah KH Taj Yasin Maemun (Gus Yasin) yang sekarang menjadi Wakil Gubernur Jawa Tengah, sebagai Cawapres-nya. (DID)
Baca Juga: Daur Ulang Sampah Alat Peraga Kampanye Pemilu 2024
kader ppp se jawa deklarasi anies baswedan anies baswedan capres 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...