CARITAU JAKARTA - Politisi Partai Demokrat, Sang Alang memastikan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang diinisiasi Partai NasDem, Demokrat dan PKS sampai saat ini tetap Solid.
Hal itu diungkapkan pria bernama asli Raden Mardi Hardjono itu, menanggapi pertemuan Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani di Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (19/6/2023) pagi.
Baca Juga: Bukber Prabowo-Gibran Bersama Tim Kampanye Nasional
"Saya pikir Koalisi Perubahan tetap solid ya. Saya meyakini, masing-masing partai yang tergabung dalam koalisi menjaga soliditas dan setia kepada piagam koalisi," kata Bacaleg DPR RI dengan daerah pemilihan (Dapil) DIY itu, Senin (19/6/2023).
Dirinya menilai, pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat AHY dengan Puan Maharani merupakan sesuatu yang wajar menjelang Pilpres 2024. Terlebih keduanya merupakan pimpinan partai politik.
"Soal mas AHY sama Puan Maharani, bertemu tuh saya pikir sesuatu yang wajar, antara pimpinan politik menjalin komunikasi politik hal yang wajar," ujar Alang.
Namun adanya kabar yang menyebut Koalisi Perubahan goyah, lantaran pertemuan kedua anak mantan presiden tersebut, dibantahnya. Pencipta lagi '2019 Ganti Presiden' itu kembali menegaskan jika Koalisi Perubahan tetap solid.
Sebelumnya, Puan Maharani bertemu dengan AHY di Plataran Hutan Kota, Senayan, Jakarta Pusat. Pertemuan itu berlangsung selama 1 jam.
"Tadi pertemuannya itu kurang lebih 1 jam lebih ya, nggak terasa tadi kalau nggak ingat waktu saya tadinya mau terus ngobrol. Ternyata banyak sekali yang bisa diomongin, bisa seperti kakak adik, tadi Mas AHY bilang 'Mbak, boleh ya saya menganggap Mbak seperti kakaknya' 'Ya, iya dong'" tutur Puan saat jumpa pers bersama AHY.
Puan mengatakan dia dan AHY juga sempat makan bubur bersama. Menurut Puan, pertemuan dengan AHY berlangsung hangat.
"Kalau kemudian ngobrolnya antara ketua umum sama ketua DPR kayaknya nggak satu jam lebih tapi 20 menit ya udah selesai, karena ngomongnya serius pastinya. Jadi tadi kita ngobrol-ngobrol sekalian bersantap bubur, buburnya enak sekali," kata Puan.
Pertemuan ini, kata Puan, tentunya dinanti-nantikan oleh berbagai pihak. Puan menyebut dia dan AHY berbicara mengenai politik dan cara membangun bangsa.
"Pertemuan ini tentu saja sudah dinanti-nantikan bukan cuma oleh media, oleh kami juga bahwa membangun bangsa dan negara itu bukan hanya bicara politik praktis tapi ada sebelumnya, sesudahnya dan pascanya itu mau seperti apa," ucap Puan. (DID)
Baca Juga: Khofifah Dukung Program Makan Siang Gratis Diimplementasikan
sang alang koalisi perubahan solid pertemuan puan maharani - ahy komunikasi politik pilpres 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...