CARITAU TANGERANG - Persita Tangerang mengusung poin penuh saat menjamu PSS Sleman di pekan ke-9 BRI Liga 1 2023/24, di Stadion Indomilk Arena pada Jumat (18/8) malam.
Diketahui, Pendekar Cisadane, julukan Persita mengalami hasil tiga kekalahan beruntun di laga sebelumnya. Untuk itu, Pelatih Persita Luis Edmundo Duran bertekad bangkit dari keterpurukan.
Baca Juga: Egy Maulana: Timnas Indonesia Siap Hadapi Kesulitan di Markas Vietnam
Kendati tanpa sejumlah pemain inti dalam laga ini, pelatih Persita, Luis tetap percaya dengan semua pemain yang siap diturunkan dalam laga melawan PSS. "Pertandingan melawan PSS Sleman akan sangat penting buat kita. Karena kita main di kandang sendiri, di sini kita akan incar tiga poin dari menit pertama," ujar Luis dalam sesi jumpa persnya.
"Kita sudah melakukan evaluasi dari beberapa pertandingan terakhir, dimana kita tidak bisa mendapat hasil yang maksimal. Kita sudah berbicara kepada para pemain, mereka juga sudah tahu apa yang harus dilakukan di pertandingan nanti.
"Semua pemain sudah siap untuk tampil maksimal, semua sangat bermotivasi. Mudah-mudahan semua yang kita rencanakan lancar, jadi kita bisa dapat tiga poin," terang dia.
Adapun nama-nama yang bakal absen di kubu Persita adalah adalah Javlon Guseynov yang menjalani akumulasi kartu kuning. Selain itu Bae Sin-yeong dan Ambrizal Umanailo juga akan absen karena cedera.
Luis juga menegaskan, semua tim di Indonesia tidak dapat diprediksi dan sulit untuk dihadapi. Meski begitu, dia mencoba semaksimal mungkin untuk meredam serangan, maupun membongkar pertahanan PSS Sleman.
"Kita juga sudah tahu caranya menghadapi permainan menyerang dari mereka, dan saya yakin walaupun tidak ada Javlon (Guseynov) pemain yang penting untuk tim. Dan pemain yang menggantikan Javlon saya sangat percaya dengan semua pemain yang tampil," paparnya.
Sebagai informasi, dalam delapan laga terakhir, Persita mampu meraih tiga kemenangan, satu kali imbang, dan menelan empat kekalahan. Dengan hasil tersebut Persita baru mengumpulkan total 10 poin. (RMA)
Baca Juga: Jepang Akui Kerahkan 100% Kemampuan saat Kalahkan Indonesia di Piala Asia 2023
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...