CARITAU JAKARTA - Wacana menyatukan kandidat calon presiden (Capres) Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 akan mendapat penolakan dari masyarakat. Pasalnya, dua kandidat itu sama-sama memiliki basis pendukung yang masif dan menginginkan kedua kandidat menang di Pilpres 2024.
Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia, Ray Rangkuti menilai apabila wacana menyatukan Ganjar dan Prabowo terwujud dipastikan bakal merugikan kedua pihak. Imbasnya adalah masyarakat menjadi muak dengan segala drama perpolitikan di tahun 2024.
Baca Juga: Jelang Pengumuman Hasil Pilpres, Massa Tolak Pemilu Curang Mulai Padati Gedung KPU RI
"Alih-alih mereka (masyarakat) mendukung, mungkin saja malah menggunakan jalur ketiga yakni tidak menggunakan hak pilih," kata Ray di Matraman, Jakarta Timur, Rabu (27/9/2023).
Ray mengungkapkan, apabila elite politik dari masing-masing partai tetap mengingingkan Ganjar dan Prabowo bersatu, seharusnya didasari oleh adanya survei yang menghendaki penyatuan dua tokoh tersbeut.
"Saya belum pernah baca hasil survei apakah mayoritas masyarakat ingin Ganjar dan Prabowo menyatu atau tidak. Feeling saya tidak ada khususnya pemilih Prabowo akan sulit menerima disatukan dengan Ganjar," ujarnya.
Sebelumnya, wacana dua poros kembali mencuat setelah disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid. Menurutnya, pandangan soal dua poros merupakan pendapat pribadi dan tidak mewakili PKB.
"Saya pribadi melihatnya kayaknya tinggal 2 poros pribadi ya ini, bukan keputusan PKB atau apa bukan," kata Jazilul di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (18/9/2023).
Sementara itu, Ketua DPP PDI-P Puan Maharani juga membuka peluang wacana memasangkan bakal capres PDI-P Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto. Puan bahkan membuka peluang pintu komunikasi antara Prabowo dengan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri. (DID)
Baca Juga: Anies Baswedan Canangkan Pasar AMIN Solusi Keluhan Pedagang di Bengkulu
wacana duet ganjar - prabowo skenario dua pasang calon pilpres 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...