CARITAU JAKARTA - Nama Komisaris Utama (Komut) PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok keluar sebagai jawara dalam survei simulasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI.
Dalam survei yang dilakukan Indikator Politik Indonesia menempatkan nama Ahok di puncak survei eletabilitas calon gubernur DKI dengan pemilih 12,6 persen.
Baca Juga: Mantan Bupati Jember Faida Ungguli Gus Fawait dan Hendy di Pilkada Jember 2024
Terkait hasil survei Indikator Politik Indonesia, Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah mengaku untuk sementara, pihak fokus memenangkan pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
"Kita Pilpres dulu lah nanti bahas Pilgub masih setelah Pilpres," kata Basarah saat ditemui di kantor Sekretariat Pusat Koordinasi Relawan Ganjar Pranowo.
Dia sangat optimis jika PDIP memenangkan Pilpres 2024 dan Ganjar Pranowo yang kini masih menjadi sebagai Gubernur Jawa Tengah menjadi presiden di 2024. Basarah menjelaskan PDIP akan memfokuskan Pilkada setelah Pilpres 2024 mendatang.
"Nanti setelah Pilpres Pak Ganjar menjadi presiden berserta wapresnya Insya Allah kita menang lagi dalam Pileg baru kita siapkan strategi Pilkada di November 2024 yang akan datang," ujarnya.
Saat ditanya peluang Ahok jadi Cagub di DKI, Basarah lagi-lagi menuturkan PDIP belum memikirkan startegi terkait Pilkada.
"Kita lihat nanti, kita belum memikirkan mengenai strategi Pilkada 2024. Kita masih fokus pada Pileg dan Pilpres Februari 2024," ungkapnya.
Sebelumnya, nama Ahok sempat mencuat usai disapa Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dalam acara HUT ke-49 PDI-P pada Januari 2022 lalu. Tak tanggung-tanggung, Megawati menyapa Ahok dengan sebutan sahabat.
"Terus ada sahabat saya Pak Ahok atau yang berkenan Basuki Tjahaja Purnama," kata Megawati saat menyapa Ahok.
Ahok pun membuat publik bertanya-tanya apakah PDI-P akan kembali mencalonkan mantan Gubernur DKI itu untuk berkontestasi pada Pilkada DKI 2024. (DID)
Baca Juga: Jokowi: Presiden dan Wapres Terpilih Harus Persiapkan Diri
ahok basuki tjahaja purnama survei pilgub dki pdip pilkada 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...