CARITAU JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin batal diperiksa hari ini, Selasa (5/9/2023). Hal tersebut disampaikan Kepala Bagian Pemberitaan KPK RI, Ali Fikri.
"Informasi yang kami peroleh dari tim penyidik KPK tadi menyampaikan bahwa telah menerima surat konfirmasi dari saksi ini tidak bisa hadir karena ada agenda lain di tempat lain," kata dia di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Cak Imin Apresiasi Putusan Perubahan PT Berlaku 2029
Untuk pemanggilan selanjutnya, terang Ali Fikri, pihaknya sedang menjadwalkan ulang apakah Cak Imin bakal diperiksa dalam waktu dekat, atau setidaknya pada pekan depan.
"Cak Imin meminta waktu agar bisa dilakukan pemeriksaan sebagai saksi nanti pada hari Kamis, 7 Sept 2023. Namun, tadi tim penyidik KPK sudah juga menyampaikan kepada kami karena hari Kamis ada agenda lain yang kemarin sudah kami sampaikan ya tim penyidik masih mengumpulkan alat bukti di daerah.
"Oleh karena itu, tim penyidik tentu akan menjadwalkan kembali pemanggilan terhadap saksi ini nanti minggu depan," jelas Ali.
Sebelumnya, lembaga anti rasuah itu memanggil Cak Imin dalam perkara dugaan korupsi terkait proyek pengadaan sistem proteksi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kemnaker.
Ali Fikri menegaskan, pemanggilan ini tidak ada kaitannya dengan unsur politis, meski Cak Imin baru saja dideklarasikan sebagai Cawapres Anies Rasyid Baswedan.
"Ini sekaligus menegaskan jadi tidak ada kaitan sama sekali terhadap proses politik yang saat ini sedang berlangsung, karena memang kami sudah mengagendakan jauh-jauh hari terkait dengan pemanggilan yang bersangkutan," tegas Ali. (RMA)
Baca Juga: Respons Cak Imin Soal Ajakan Gus Ipul PKB Kembali ke PBNU: Jangan Hiraukan Makelar!
muhaimin iskandar komisi pemberantasan korupsi korupsi kemenaker
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...